Masyarakat Masih Tetap Ngeyel Buang Sampah Sembarangan

IST
Terlihat sampah berserakan di Ruas jalan Bagbagan - Panjampangan atau tepatnya di trotoar Jembatan Bagbagan, Desa Cidadap
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES– Seakan tak di indahkan, upaya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi menangani sampah di ruas jalan Bagbagan – Panjampangan atau tepatnya di trotoar Jembatan Bagbagan, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.

Pantauan dilapangan, sampah terlihat menumpuk di area tersebut, terbungkus pelastik dan karung, sementara di tempat ini terpasang plang yang di buat DLH mengenai larangan membuang sampah.

Kepala DLH Kabupaten Sukabumi, Prasetyo mengatakan, sudah berupaya menangani permasalahan sampah di area jembatan Bagbagan tersebut. Dengan cara memasang papan himbauan.

Baca Juga:Polisi Geledah Rumah tersangka DPO di Cirebon Terkait Kasus VinaPengamat Sebut Investigasi Penyidikan Kasus Vina Cirebon Perlu Diaudit

“Ini kan kita lagi berupaya, kemarin sudah saya pasang papan, tapi masih ada yang buang, rencana kita nanti mau di bikin tamanbdisitu, sehingga tak ada lagi yang buang sampah,” ujar Prasetyo, Jumat (24/5).

Rencana DLH lanjut Prasetyo, di tempat itu akan di buat taman. Sejatinya jika dibuatkan TPS yang ada bukan solusi, sampah akan semakin berserakan atau Over Load. 

“Tidak, jadi kalau TPS dibangun dijalan yang buang (sampah) itu siapa saja, jadi over load. Saya tak merekomendasikan, yang saya rekomendasikan itu pembangunan TPS jangan ada di jalan. Kalau diluar jadi begitu semua lempar-lempar begitu saja,” jelasnya

“Termasuk yang di jalur citepus ini pelan pelan akan saya babad semua (tidak ada TPS di jalan). Rencana akan kita babad kalau tidak beres beres permasalahan sampah sampai over load, kita babad tidak usah ada tempat sampah,” pungkasnya. (mg3)

0 Komentar