Kelurahan Sriwidari Manfaatkan P2RW Bangunan Sarana dan Prasarana

IST
Hedi Sudarman Plh Lurah Sriwidari
0 Komentar

SUKABUMI – Program Pemberdayaan Rukun Warga (P2RW) di Kelurahan Sriwidari akan dilaksanakan sekitar Agustus atau September. Saat ini tengah dilakukan beberapa langkah prosedural untuk pencairan dana.

Plh Lurah Sriwidari, Hedi Sudarman, mengatakan prosedur pencairan dana P2RW di antaranya dengan pengajuan proposal yang dibuat setiap pengurus RW kepada Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah. Dia menjelaskan, pemanfaatan anggaran P2RW tahun ini di Kelurahan Sriwidari hampir 60 persen akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur bagi masyarakat.

“Seperti peningkatan kualitas jalan lingkungan, pembangunan sarana air bersih, dan Posyandu,” katanya dikutip dari portal.sukabumikota.go.id, kemarin (12/8).

Baca Juga:Kemensos Bantu Renovasi Rumah LansiaKPU: Visi Misi Paslon Harus Linear dengan RPJPD dan RPJMD

Hedi mengharapkan dengan adanya P2RW, berbagai kebutuhan sarana prasarana yang belum terpenuhi dapat terbangun. Ia mengajak masyarakat untuk berperan serta dalam P2RW dengan memberikan dukungan melalui dana swadaya.

“P2RW merupakan stimulan. Lebih penting adalah bagaimana peran serta masyarakat bisa memberikan dukungan melalui swadaya,” pungkasnya. (ist)

0 Komentar