Dilla Nurdian Klaim Siap Majukan Daerah dan Utamakan Aspirasi Warga

Ist
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi PPP, Dilla Nurdian
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Dilla Nurdian anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Parta Persatuan Pembangunan (PPP) resmi dilantik dan diambil sumpah di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Sukabumi pada Senin (5/8/24).

Dilla Nurdian mengatakan, sangat bersyukur pelantikan dan pengambilan sumpah berjalan dengan lancar. Setelah dilantik, sebagai anggota DPRD kedepannya sangat penting dalam melayani rakyat.

“Sebagai perwakilan rakyat, tugas saya kedepannya untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat, memajukan pembangunan daerah, dan memperhatikan aspirasi masyarakat,” ujar Dilla usai acara.

Baca Juga:Hamzah Gurnita Peduli Bocah Empat Tahun Asal Cisolok yang Alami Tumor di KepalaRahma Sakura Dewan Termuda DPRD Kabupaten Sukabumi 

Kedepannya Dilla menjelaskan, untuk meningkatkan kinerja sebagai anggota DPRD aktif dalam menyampaikan aspirasi masyarakat ke lembaga legislatif. Dengan cara terjun dan berdialog langsung dengan masyarakat.

“Saya perlu meningkatkan pemahaman tentang isu-isu terkini dan kebijakan publik. Dengan memperoleh pengetahuan yang mendalam, dapat membuat keputusan yang lebih baik dan relevan untuk kepentingan masyarakat,” katanya.

Selain itu, dia pun akan memperkuat hubungan dengan pemerintah daerah dan lembaga lainnya. Kolaborasi yang baik antara anggota DPRD dan pemerintah daerah akan membantu dalam pelaksanaan program-program pembangunan yang efektif dan berkelanjutan.

“Komitmen dan integritas yang tinggi juga penting, juga harus menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. Tidak lupa saya ucapkan banyak terimakasih kepada semua yang sudah membantu sehingga saya sampai di titik dimana saya mengemban amanah yang begitu besar,” pungkasnya (mg3)

0 Komentar