Dinas PUTR Normalisasi Bendungan Jayaraksa

Ist
NORMALISASI: Petugas membersihkan Bendungan Jayarkasa 14 dari berbagai sedimentasi yang bisa menghambat pasokan ari bagi lahan pertanian.
0 Komentar

SUKABUMI,SUKABUMI.JABAREKSPRES.COM – Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi menormalisasi bendungan Cisuda 14 di Kampung/Kelurahan Jayaraksa Kecamatan Baros. Kegiatan itu diharapkan bisa menjaga kondisi infrastruktur sumber daya air bagi kepentingan lahan pertanian.”Kami secara rutin melakukan pemeliharaan dengan membuang sedimen atau pasir, membersihkan sampah yang menumpuk di bendung, dan membersihkan sedimen pada area bendung,” ujar Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUTR Kota Sukabumi, Eris Indrawan, kepada wartawan, Rabu (16/10).

Dengan melakukan pemeliharaan secara rutin, lanjut Eris, kinerja bendungan dapat tetap optimal dan mampu memenuhi kebutuhan air bagi masyarakat sekitar. “Kami mengapresiasi terhadap kerja keras dan dedikasi tim yang terlibat dalam kegiatan pemeliharaan Bendungan Cisuda 14 ini. Dengan kerja sama dan sinergi yang baik, diharapkan bendungan ini dapat terus berfungsi dengan baik dan menjaga ketersediaan air bagi kebutuhan sehari-hari,” bebernya.

DPUTR Kota Sukabumi terus berkomitmen untuk melakukan pemeliharaan dan perawatan infrastruktur sumber daya air demi kesejahteraan masyarakat dan keberlangsungan lingkungan di Kota Sukabumi. “Kami konsisten melakukan pemeliharaan demi mendongkrak hasil pertanian warga khususnya,” tuturnya.

Baca Juga:PHBS Kunci Pencegahan Stunting, Kader PKK Kelurahan Gunungparang Ikuti Pemberdayaan MasyarakatASN Pemerintahan Kota Sukabumi Ikut Sekolah Pasar Modal

Dia berharap, dengan berbagai upaya yang dilakukan dapat membuahkan hasil signifikan. “Semoga pemeliharaan bendungan ini dapat bermanfaat untuk warga sekitar,” pungkasnya. (mg4)

0 Komentar