SUKABUMI EKSPRES – Setelah iPhone 16 rilis giliran iPhone 16e diluncurkan sebagai pilihan lebih terjangkau, dan inilah perbandingan keduanya. Sedikit spoiler, sang generasi suksesor SE hanya unggul pada tiga sektor dan meungkin bukan pilihan untuk yang gemar gaming berat.
Perbandingan atau komparasi iPhone 16 dan iPhone 16e akan menjadi pembahasan menarik mengingat keduanya sebagai produk terbaru Apple. Walau keduanya belum rilis di Indonesia, kedua perangkat sudah mencuri perhatian dan informasinya banyak dicari oleh pencinta gawai Tanah Air.
Pada Rabu 19 Februari 2025 malam waktu Indonesia, Apple resmi merilis iPhone 16e sebagai penerus SE. Alih-alih menggunakan nama iPhone SE gen 4 dari seri sebelumnya SE gen 3, perusahaan memilih memberikan embel-embel “e” pada Hp barunya itu.
Baca Juga:iPhone 16e Resmi Dirilis! Penerus iPhone SE dengan Fitur Makin GaharApple Rilis iPhone 16e: Bawa Chip A18, Kamera 48 MP, dan Fitur Apple Intelligence
Seri iPhone murah terbaru itu dari segi spesifikasi dan fitur punya kemiripan dengan iPhone 16. Meski begitu tetap ada perbedaan dengan model 16 reguler karena dilakukannya sejumlah penyesuaian pada spesifikasi versi 16e.
Bagaimana perbedaannya dan apa saja keunggulan masing-masing dibanding satu sama lain? Mari lihat dalam pembahasan perbandingan iPhone 16e dan iPhone 16 berikut ini.
iPhone 16e vs iPhone 16
1. iPhone 16e Masih Notch, Tetapi Lebih Nyaman Digenggam daripada iPhone 16
Dikutip dari Viva Gadget, tampilan kedua Hp seri iPhone 16 ini sama dengan kompak mengadopsi layar Super Retina XDR OLED 6,1 inci serta proteksi Ceramic Shield. Tetapi iPhone 16 lebih premium berkat punya desain modern berfitur eksklusif Dynamic Island di bagian atas layar.
Kontras dengan iPhone 16e masih dibekali notch kecil tradisional yang mirip milik iPhone 13 dan tetap mendukung Face ID. Kendati demikian, seri ini lebih ringan untuk kenyamanan sehari-hari padahal bezelnya tipis seperti iPhone 16.
2. iPhone 16 Unggul Perihal Visibiltas Layar
Sementara spek dan jenis layarnya sama, iPhone 16 unggul dalam visibiltas layar di bawah sinar matahari yang lebih baik. Maklum saja mengingat smartphone ini menampilkan tingkat kecerahan maksimal 2.000 nits.
Model iPhone yang rilis September 2024 itu juga didukung teknologi True Tone, plus kerapatan pikselnya lebih tinggi daripada iPhone 16e.