SUKABUMI EKSPRES – Mobil klasik selalu punya tempat spesial di hati para kolektor dan pecinta otomotif.
Selain desainnya yang ikonik, sejarah panjang di balik mobil-mobil ini juga menambah nilai sentimentalnya.
Nah, buat kamu yang penasaran dengan mobil klasik berharga fantastis di Indonesia, yuk simak daftar berikut!
Baca Juga:3 Alasan Kenapa Mobil Keluaran Terbaru Lebih Mudah Ringsek5 Rekomendasi Mobil Listrik Termurah di Indonesia Pada 2025 Pilihan Paling Compact
1. Mercedes-Benz Fintail / Mercy Batman
Dikenal juga dengan kode bodi W110, W111, dan W112, mobil ini punya desain unik dengan bagian ekor yang menyerupai Batmobile, makanya sering dipanggil “Mercy Batman.” Harganya?
Jangan kaget! Tergantung kondisi dan tipe, mobil ini bisa dibanderol antara Rp150 juta hingga Rp500 juta.
2. Mitsubishi Colt Galant GTO
Buat yang suka mobil 2 pintu dengan tampilan sporty, Mitsubishi Colt Galant GTO bisa jadi pilihan. Mobil ini pertama kali diproduksi tahun 1970 hingga 1977.
Karena makin langka, harganya juga makin melambung. Di tahun 2022 saja, valuasinya bisa mencapai lebih dari Rp200 juta!
3. Toyota Celica
Toyota Celica generasi pertama (1970-1977) terkenal dengan desainnya yang keren dan aerodinamis.
Sayangnya, jumlah unitnya di Indonesia sangat terbatas, bikin harga jualnya makin melambung tinggi. Kalau mau punya, siapin budget lebih karena harganya bisa tembus Rp350 juta atau lebih.
4. Chevrolet Bel Air
Kalau bicara mobil klasik, Chevrolet Bel Air nggak bisa dilewatkan! Mobil ini adalah ikon di dunia otomotif dengan desain khas era 50-an yang elegan dan mewah. Harganya pun nggak main-main, berkisar antara Rp600 juta hingga lebih dari Rp1 miliar!
Baca Juga:11 Mobil Listrik yang Patut Diperhitungkan di Tahun 2025! 10 Merek Mobil Klasik yang Mengesankan Sepanjang Masa, Ada Impianmu?
5. Morris Mini / Mini Cooper
Si kecil cabe rawit ini jadi legenda sejak pertama kali diproduksi tahun 1959 hingga 1967.
Mini Cooper generasi pertama ini punya desain mungil tapi tetap gagah. Karena banyak diburu kolektor, harga pasarannya sekarang berada di kisaran Rp250 juta hingga Rp750 juta.
6. Chevrolet Impala
Buat pecinta mobil besar dengan desain khas Amerika, Chevrolet Impala bisa jadi incaran.
Model yang paling diburu adalah generasi pertama (1958-1959), generasi kedua (1959-1960), dan generasi ketiga (1961-1964). Harga pasaran Chevrolet Impala sekarang berada di angka Rp350 juta hingga Rp1 miliar.