Bakal Playable? Intip Profil Skirk Ahli Pedang Misterius dan Mentor Tartaglia

Profil Skirk
Skirk bersamaTartaglia dalam Cutscene di Genshin Impact (SUMBER FOTO: Tangkapan Layar Youtube/WoW Quests)
0 Komentar

Hubungan dengan Surtalogi

Surtalogi, yang juga dikenal sebagai “The Foul,” diketahui merupakan guru Skirk. Ia sendiri merupakan sosok 5 pendosa Khaenri’ah bersama dengan Rhinedottir (juga dikenal sebagai Gold), alkemis yang menciptakan Albedo, dan Vedrfolnir.

Selain itu, ia juga pemilik dari All-Devouring Narwhal, yang merupakan entitas kuat dan destruktif, yang digunakan Skirk untuk melatih Tartaglia.

Mengetahui Rahasia Gnosis

Yang paling mengejutkan, Skirk mengungkap kebenaran tentang Gnosis dan hubungannya dengan Descenders. Ia menjelaskan bahwa Gnosis berasal dari sisa-sisa Descender Ketiga, yang menunjukkan bahwa Gnosis bukan sekadar benda biasa, melainkan memiliki kekuatan besar yang dianggap sebagai objek terkutuk.

Baca Juga:Banjir Primogems Lagi! Ini Redeem Code Genshin Impact Terbaru di 5.5!Dewi Kuno di Teyvat? Teori Three Moon Sisters dalam Genshin Impact

Ia juga memberitahu bahwa Gnosis mengandung elemen dari naga primordial Teyvat yang bercampur dengan semacam kutukan ilahi. Komposisi unik ini membuat Gnosis mampu meningkatkan kemampuan elemen, serta penggunanya dapat beresonansi dengan Celestia.

Selain itu, Skirk memperingatkan bahwa menyimpan Gnosis bisa membawa risiko bagi Fontaine, mengisyaratkan bahwa kekuatan tersebut dapat mendatangkan malapetaka jika tidak dikelola dengan benar.

Kesimpulan

Selain merupakan karakter yang sangat dinantikan di Genshin Impact, profil Skirk sangat menarik karena perannya yang misterius. Sebagai mentor Tartaglia, ia tidak hanya melatihnya dalam pertempuran tetapi juga membentuk kepribadiannya.

Selain itu, keterkaitannya dengan Abyss dan mengetahui tentang Gnosis sebagai sisa Third Descender menjadikannya sosok yang penuh misteri di Genshin Impact.

Skirk berpotensi menjadi salah satu karakter paling menarik yang akan datang di Genshin Impact. Para pemain tentu sangat menantikan bagaimana ia akan diimplementasikan dalam permainan, baik dari segi gameplay maupun kontribusinya dalam perkembangan cerita dunia Teyvat.*

0 Komentar