SUKABUMI EKSPRES – Manchester City akan menghadapi Brighton & Holve Albion di Etihad Stadium untuk laga pekan ke-29 Liga Inggris 2024/2025, Sabtu 15 Maret 2025 pukul 22:00 WIB. Kami turut menyediakan link live streaming Man City vs Brighton dalam artikel ini.
Man City yang kini menduduki peringkat kelima klasemen sementara Liga Inggris dengan 47 poin hanya terpaut dua angka dari Chelsea (49 poin) di urutan keempat. Mengingat pekan ini The Blues menghadapi jadwal berat, tandang ke markas Arsenal, The Cityzen bisa berharap lawannya itu kalah sehingga mereka wajib menang.
Meski begitu misi tersebut bisa bukan perkara mudah karena Brighton sang lawan memiliki kans serupa. Tim tamu menghuni posisi ketujuh dengan nilai 46, yang mana akan membidik kemenangan demi kemenangan untuk terus naik sampai zona Liga Champions.
Baca Juga:Arsenal vs Chelsea: Syarat untuk Ethan Nwaneri Pecahkan 2 Rekor Premier LeagueChelsea Kalah 0-3 dari Brighton, Manchester City Siap Kudeta Posisi Empat Besar
Tantangan lainnya bagi armada Pep Guardiola adalah performanya di liga lagi inkonsisten akhir-akhir ini. Mereka hanya dua kali menang dalam lima pertandingan EPL terakhirnya.
Torehan yang kontras dengan catatan bertanding The Seagulls. Dalam lima partai terakhir di EPL, mereka hanya sekali kalah dan setelahnya memenangkan empat laga beruntun.
Head-to-head Man City vs Brighton
Manchester City unggul rekor pertemuan dengan memenangkan 21 dari total 33 pertandingan di berbagai kompetisi. Adapun Brighton memiliki tujuh kemenangan saja sejauh ini.
Pada pertemuan pertama di Liga Inggris musim ini, skuad arahan Fabian Hurzeler menang 2-1 di kandang. Jika memenangkan pertemuan malam ini maka menjadi kemenangan ganda pertama mereka atas Manchester Biru di liga.
Man City baru sekali kalah dalam empat pertandingan kandang EPL tahun 2025, mencatatkan tiga kemenangan dan mencetak 11 gol. Sebaliknya, Brighton tidak pernah menang dalam 14 lawatan sebelumnya ke kandang City.
Namun Danny Welbeck cs mengunjungi Etihad akhir pekan ini dengan modal rekor tandang superior dalam beberapa bulan terakhir. Mereka hanaya dua kali kalah dari 11 partai tandang terakhirnya di semua ajang, menang enam dan tiga seri.
Prediksi skor Man City vs Brighton
Birghton sedang dalam performa impresif enam kemenangan beruntun. Adapun Man City bergelut dengan inkonsistensi mencatatkan lima kemenangan dan kekalahan dalam 10 laga terakhir di semua ajang.