Warga Desa Langkap Jaya Sukabumi Kerja Bakti Bersihkan Material Longsoran

Ist
Kekompakan Warga Kampung Cibuluh dan Kampung Citamiang Desa Langkapjaya Saat Tengah Melakukan Kerja Bakti Pembersihan Material Longsoran
0 Komentar

SUKABUMI,SUKABUMI.JABAREKSPRES.COM – bencana alam yang melanda wilayah Desa Langkapjaya, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Sukabumi, warga Kampung Cibuluh dan Kampung Citamiang, Kedusunan Tugu, Desa Langkapjaya, menggelar kegiatan gotong royong untuk membersihkan material longsoran yang menutupi ruas jalan desa, Jumat, (14/3/25).

Kegiatan kerja bakti tersebut dilakukan dengan peralatan seadanya, namun semangat kekompakan dan kebersamaan warga begitu terlihat jelas. Meskipun berlangsung di tengah bulan suci Ramadhan, para warga tidak kenal lelah dalam menjalankan tugas sosial ini. Semua warga, tanpa memandang status, bekerja bersama-sama untuk memastikan jalan yang tertutup longsoran tersebut kembali dapat dilalui dengan aman.

Kepala Desa Langkapjaya, Suhendi, melalui Kepala Dusun Tugu Purwandi menyampaikan apresiasinya atas partisipasi aktif masyarakat.

Baca Juga:Gotong Royong, Masyarakat Perbaiki Jalan Desa di Kedusunan Cirampo SukabumiPemkab Sukabumi Hentikan Status Tanggap Bencana

“Kegiatan gotong royong ini menunjukkan semangat kebersamaan yang luar biasa dari warga. Meskipun di tengah bulan Ramadhan, mereka tetap bahu-membahu, saling membantu tanpa melihat perbedaan status sosial. Ini adalah wujud nyata dari kekuatan gotong royong yang ada di masyarakat kita,” ujar Purwandi

Lebih lanjut Purwandi menjelaskan, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan jalan yang sempat terhalang akibat bencana alam tersebut dapat kembali normal dan mempermudah mobilitas warga di wilayah tersebut.

” Kegiatan sosial semacam ini tidak hanya memperlihatkan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi bencana, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai kekeluargaan yang kuat di Desa Langkapjaya,” pungkasnya. (SZ)

0 Komentar