SUKABUMI – Sejumlah objek wisata di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota ikut dipantau untuk mencegah penyebaran covid-19 saat libur akhir tahun. Satu di antaranya objek wisata Situ Gunung di Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi.
Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY. Zainal Abidin bersama Pamen Assistensi Karo Log Polda Jabar, Kombes Slamet Setiono, meninjau ke lokasi, Sabtu (1/1). Di lokasi, diterapkan juga ganjil-genap kendaraan serta pemeriksaan kartu vaksin baik manual maupun lewat scan QR barcode aplikasi PeduliLindungi.
“Pada kesempatan ini kami juga sosialisasikan dan ajak warga agar mematuhi aturan yang diterapkan. Jika belum divaksin, kami siapkan untuk mengikutinya di gerai vaksin,” kata Zainal.
Baca Juga:Cek lokasi wisata, Kapolres bantu wujudkan mimpi gadis difabelStok Berbagai Komoditas di Kota Sukabumi Cukup Aman
Sejak awal sudah diinformasikan bagi setiap pengunjung ke kawasan wisata Situ Gunung harus sudah divaksin lengkap. Sebagai bukti, mereka harus memperlihatkan kartu vaksin. “Kami sifatnya memfasilitasi saja. Mereka tetap bisa berwisata tapi harus memperlihatkan bukti telah divaksin,” jelasnya.
Zainal menuturkan penyediaan gerai vaksin merupakan bagian meningkatkan kesadaran masyarakat sehingga dapat berpartisipasi aktif dalam kegiatan vaksinasi. Pun menjadi salah satu strategi pemerintah untuk memutus mata rantai covid-19 saat libur Natal dan Tahun Baru.
“Kami harapkan dari kegiatan ini (Gerai Vaksin Presisi) bisa menyadarkan masyarakat pentingnya divaksin,” pungkasnya. (mg2)