Pelaku UMKM Sukabumi, Sandy Neawan, mengaku merasakan langsung bukti nyata kinerja kerja Sandiaga Uno. Hal itu setelah pengusaha kuliner sekaligus tour and travel ini menjadi peserta program Sandiaga Uno untuk kewirausahaan.
“Kebetulan saya berawal dari UMKM. Alhamdulillah saya aktif di OK Oce (One Center of Entrepreneurship) yang beliau gagas dari mulai pendampingan, permodalan, pengawasan dan pembinaan secara terus-menerus dilakukan yang akhirnya yang saya miliki sekarang saya miliki maju dan berkembang,” terang Sandy.
“Saya pun sekarang di bidang pariwisata setelah beliau terpilih Menteri Pariwisata merupakan kabar gembira. Setelah vakum kurang lebih 2 tahun masa pandemi, perubahan-perubahan yang beliau lakukan melalui kebijakan kebijakan saat ini kami rasakan juga,” lanjutnya.
Dengan begitu, Sandy berharap Sandiaga Uno bisa melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan Joko Widodo pada tahun 2024 nanti.
Baca Juga:Percepat Pemulihan Ekonomi Daerah, Bupati Ajak Beli Produk UMKMAstrajingga Alumni AAU 2003 Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadan
“Tentunya beliau merupakan sosok yang religius yang mana saya rasa cocok beliau memimpin Indonesia menjadi lebih baik,” pungkasnya.
Dalam acara deklarasi itu dimeriahkan pentas musik dari milenial dan pameran kerajinan tangan berbahan bambu dari Workshop Rungkun Awi. Selanjutnya acara ditutup dengan pembagian sembako kepada warga setempat dan berbuka puasa bersama. (rls/ndi)