Duet Prabowo Subianto-Ganjar Pranowo Sangat Mungkin Terjadi

Duet Prabowo Subianto-Ganjar Pranowo Sangat Mungkin Terjadi
0 Komentar

SEMARANG,SUKABUMIEKSPRESĀ – Duet Prabowo, Duet Prabowo, Duet Prabowo, Siapa calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto pada pilpres 2024 mendatang hingga kini masih misteri. Kendati, tokoh yang disandingkan sudah banyak berseliweran.

Salah satunya adalah Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Politikus PDIP ini diharapkan bisa menjadi pendamping Prabowo Subianto di pilpres mendatang.

Hal tersebut disuarakan Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Abdul Wachid. Dia mengatakan terbuka kemungkinan Prabowo Subianto berpangan dengan Ganjar Pranowo sebagai bakal capres dan cawapres pada Pilpres 2024.

Baca Juga:Diakhir Masa Jabatan, Gubernur RK Presentasikan Indeks Kemiskinan MenurunHimasi Datangi Sekda untuk Beraudensi

Dikatakan, pasangan Prabowo-Ganjar sangat mungkin terjadi karena dinamika politik sangat tinggi.

“Sangat mungkin bisa, karena politiknya dinamis sekali, tinggal tunggu saja,” kata Abdul Wachid seusai tasyakuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Semarang, Senin (6/1).

Dia mengungkapkan, duet Prabowo-Ganjar pada Pilpres 2024 banyak disuarakan, termasuk saat Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia XVII Jawa Tengah di Kota Semarang yang diikuti 17 organisasi pendukung Presiden Joko Widodo.

“Sikap warga Jateng terkait pilpres sama dengan, Musra didominasi Prabowo-Ganjar,” tambahnya.

Wachid juga menegaskan bahwa seluruh komponen DPD Partai Gerindra Jateng siap memenangkan Prabowo Subianto pada pilpres mendatang.

“Gerindra di Jateng dari DPD, 35 kabupaten dan kota DPC, 533 kecamatan, sampai 8.300 desa siap semuanya menghadapi Pemilu 2024, baik tingkat struktural maupun tingkat bawah, untuk memenangkan Gerindra di Pemilu 2024,” katanya.

Selain menyiapkan upaya pemenangan Prabowo Subianto sebagai capres 2024, DPD Partai Gerindra juga siap dalam menghadapi Pilkada Provinsi Jateng pada November 2024.

Baca Juga:Gelombang Pasang Picu Banjir ROB di Kawasan Pantai PalabuhanratuKapolres Sidak Pasar Cibadak Pantau Kelangkaan Minyak Kemasan

Penjaringan calon bupati, wakil bupati, wali kota, wakil wali kota, gubernur, dan wakil gubernur juga sudah dilakukan dengan berbagai partai koalisi.

“Terkait dengan Gibran (Wali Kota Surakarta), memang benar Pak Prabowo ada pendekatan ke sana. Artinya, kami menindaklanjuti kebaikan Pak Prabowo dengan Pak Jokowi, kami sambut baik untuk pembangunan Jateng,” ujarnya.

0 Komentar