Gugur dari All England 2023, Viktor Axelsen: Itu Berat

Viktor Axelsen Keluar Lapangan Setelah Pertandingan All England 2023.
Viktor Axelsen Keluar Lapangan Setelah Pertandingan All England 2023. Sumber Foto: @viktoraxelsen.
0 Komentar

Sukabumi Ekspres – Juara bertahan tunggal putra, Viktor Axelsen, hanya bermain dua laga di All England 2023. Dia sudah tersingkir pada babak kedua dari pebulutangkis asal Malaysia yaitu Ng Tze Yong.

Pertandingan babak 16 besar itu berlangsung di Utilita Arena Birmingham, hari Kamis (16/3) waktu setempat. Axelsen kalah rubber game atas Tze Yong via skor 15-21, 21-9, 21-23 dalam waktu 69 menit.

Sang unggulan pertama asal Denmark membuat sejumlah blunder dalam laga tersebut. Alhasil Ng Tze Yong diuntungkan dengan meraup poin demi poin.

Baca Juga:Dominasi Italia, Para 8 Tim Peraih Tiket 8 Besar Liga Eropa 2022/2023Simak! 5 Rekomendasi Hp Gaming Rp1 Jutaan

Hasil tersebut memastikan Viktor Axelsen gagal mempertahankan gelar juara tunggal putranya. Sebaliknya, pebulutangkis Malaysia peringkat 16 dunia merebut tiket perempat final.

“Ini adalah salah satu turnamen paling spesial bagi saya,” ucap Axelsen dengan emosional, dikutip dari BBC.com.

“Itu salah satu yang terbesar di kancah. Jadi saya ingin melakukannya dengan baik, dan ketika kamu gagal, itu berat,” tambahnya.

Di kesempatan lain, Axelsen juga mengutarakan kekecewaannya melalui akun Instagram-nya setelah kekalahan melawan Tze Yong.

“Kehilangan permainan yang lebih baik pada hari ini dan sayangnya penampilan saya di All England 2023 tidak berjalan seperti yang saya harapkan,” tulisnya di Instagram @viktoraxelsen.

Jawara All England dua kali itu pun mengucapkan selamat kepada Tze Yong yang mengalahkannya. Selain itu juga kepada para perebut tiket perempat final All England 2023 lainnya.

“Selamat, Ng Tze Yong atas kemenangannya dan semua pemain yang terbaik yang lolos. Terima kasih juga kepada semua orang atas dukungan kepada saya,” tulisnya.

Baca Juga:Indopride! Timnas VALORANT Indonesia Juara SEA Esports Championship 20234 Rekomendasi Tempat Makan Mie di Sukabumi

Viktor Axelsen menjadi satu dari tiga juara bertahan All England yang telah tersingkir di edisi 2023. Adapun dua lainnya yaitu Nami Matsuyama/Chiharu Shida (ganda putri) dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (ganda campuran).

Nami Matsuyama/Chiharu Shida didepak oleh pasangan Korea Selatan, Baek Ha Na/Lee So Hee di babak 16 besar. Baek/Lee menang rubber game 18-21, 21-19, dan 21-9 atas sang wakil Jepang.

Sementara itu Yuta Watanabe/Arisa Higashino kalah melawan Kim Won Ho/Jeong Na Eun di angka 23-21, 13-7. Ganda campuran Jepang terpaksa retired setelah Yuta cedera di bagian betis sehingga tidak bisa melanjutkan pertandingan.

0 Komentar