Resep Lidah Kucing Oreo Kue Kering Kekinian, Ide Hidangan Lebaran

Resep Lidah Kucing Oreo Kue Kering Kekinian, Ide Hidangan Lebaran
0 Komentar

Sukabumi Ekspres – Penggemar kue kering lidah kucing merapat! Ada menu kekinian yang bisa kalian jadikan hidangan hari lebaran. Tidak lain tidak bukan kue kering kekinian itu adalah lidah kucing oreo.

Lidah kucing adalah salah satu bagian ‘stater pack’ hidangan di hari Raya Idul Fitri. Varian kue kering satu ini termasuk yang populer dan sering terdapat di setiap rumah.

Di sisi lain, oreo juga salah satu biskuit paling populer dan disukai oleh berbagai kalangan usia. Lantas bagaimana jika menggabungkan lidah kucing dan oreo? Tentu bisa dan inilah resep hidangannya.

Baca Juga:Dari 10-13 April 2023, Spesial Promo 6 Gratis 6 di Dunkin’ Donuts BandungIndopride! Semua Tim Indonesia ke Grand Final PMSL SEA Spring 2023

Resep lidah kucing oreo dilansir dari kanal YouTube Sajian Sedap:

Bahan-bahan:

– Mentega dingin asin (100 gram)

– Margarin (60 gram)

– Tepung maizena (25 gram)

– Susu bubuk (20 gram)

– Oreo (100 gram), sisihkan krimnya dan bubukan

– Gula pasir halus (50 gram)

– Putih telur (empat butir)

– Garam (1/8 sdt)

– Gula pasir (50 gram)

– Tepung terigu protein rendah (100 gram)

Baca juga: No Oven No Problem, Ini 5 Resep Kue Kering Lebaran Tanpa Oven Mudah

Cara membuat lidah kucing oreo:

1. Masukkan mentega dingin asin, margarin, dan gula pasir halus pada wadah adonan. Mixer sampai tercampur rata, kemudian sisihkan.

2. Pada wadah lainnya, masukkan putih telur dan garam. Mixer hingga mengembang dan warnanya benar-benar putih.

3. Tambahkan gula pasir secara perlahan demi perlahan, lalu mixer kembali sampai tercampur rata.

4. Tuang campuran putih telur tersebut pada adonan sebelumnya. Aduk-aduk dengan spatula hingga tercampur rata.

5. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan maizena dengan diayak terlebih dahulu. Aduk-aduk lagi sampai semua bahan tercampur rata.

Baca Juga:Menu Buka Puasa & Sahur, Resep Korean Snowy Cheesy Chicken WingsJurus Jitu Mengatasi Susah BAB Ketika Puasa

6. Masukkan adonan tersebut dalam piping bag. Setelahnya, semprot pada cetakan lidah kucing yang sudah diolesi mentega. Taburkan oreo bubuk dengan cara diayak.

7. Panggang dalam oven dengan api bawah pada suhu 140°c selama 20 menit hingga matang. Begitu matang, angkat dan kalian sudah bisa menyantap lidah kucing oreo.

 

0 Komentar