Chipset snapdragon 8 gen 2 Asus rog phone 7

Handphone Asus ROG Phone 7 series kini telah debut di pasaran handphone pada april 2023.
Sumber gambar: Twitter
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES- Handphone Asus ROG Phone 7 series kini telah debut di pasaran handphone pada april 2023. Hp yang dikhususkan untuk gaming ini sudah mengandalkan chipset flagship dari Qualcom, Snapdragon 8 Gen 2 dan memiliki RAM berkapasitas 16 GB.

Untuk urusan layar seri ini berukuran 6,8 inci (3200 x 1440 pixel) resolusi full HD. ROG Phone 7 disematkan layar jenis Amoled. Kecepatan refereshnya sebesar 165 Hz. Untuk urusan daya ROG Phone 7 akan memiliki baterai ukuran besar 6,000 mAh. Juga teknologi pengisian cepat 65 W.

Fitur layarnya mencakup dukungan 1 miliar warna, kecerahan puncak hingga 1.500 nits, HDR 10 Plus, dan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass Victus. Perangkat turut menawarkan touch sampling rate 720 Hz dan kerapatan piksel 395 ppi. Soal dapur pacu, Asus ROG Phone 7 series mengandalkan Snapdragon 8 Gen 2 dengan GPU Adreno 740.

Baca Juga:XO Kitty Siap tayang 18 Mei! Berikut Sinopsisnya!Poco F5 Series Siap Meluncur 9 Mei 2023! ini Fitur Unggulannya!

Chipset flagship tersebut dipasangkan dengan RAM LPDDR5X dan penyimpanan UFS 4.0. versi Ultimate mengemas RAM 16 GB dan mwmoei internal 512 GB. Asus Ohone ROG 7 ini hadir dengan cooling system baru yang mana terdapat ventilasi yang bisa terbuka dan tertutup secara automatis, ini adalah mekanisme cooling sistem pertama di dunia.

Hadir juga dengan Fan Cooler terbaru yang lebih gahar. Ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 bikin performanya maksimal banget berkat tambahan overclock CPU nya.

Handphone Asus ROG Phone 7 series ini membawa modul berbentuk segi lima yang menampung tiga kamera belakang. Kamera belakang nya ini mencakup sensor utama Sony IMX766 50 megapiksel, dengan lensa ultrawide 13 megapikse;, dan sensor makro 5 megapiksel. Selain kameranya yang canggih dan speknya bak dewa, handphone inijuga mengusung fitur fast charging 65 W.

Berikut spesifikasi Asus ROG Phone 7 yang telah dirangkum oleh sukabumi.jabarekspres

Spesifikasi Asus ROG Phone 7

  • OS: Android 13
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm)
  • CPU: Octa-core (1×3.2 GHz Cortex-X3 & 2×2.8 GHz Cortex-A715 & 2×2.8 GHz Cortex-A710 & 3×2.0 GHz Cortex-A510)
  • GPU: Adreno 740
  • RAM: 12 GB, 16 GB
  • Internal Memori: 256 GB, 512 GB
  • Layar: AMOLED 6.78 inci, 1080 x 2448 piksel, 1.500 nits, 165 Hz, 1 miliar warna
  • Kamera utama: 50 MP, f/1.9 + 13 MP, f/2.2 + 5 MP, f/2.0
  • Kamera depan: 32 MP, f/2.5
  • Baterai: 6.000 mAh (fast charging 65 W)
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.3
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 173 x 77 x 10.3 mm
  • Berat: 239 g
  • Warna: Phantom Black, Storm White
0 Komentar