SUKABUMIEKSPRES – Komunitas Skateboard Sukabumi memperingati Go Skateboard Day di Merdeka Skatepark Sukabumi, kemarin (21/6). Peringatannya dihadiri Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi.
“Skateboarder adalah bagian dari olahraga. Ada nilai-nilai edukasi, rekreasi, dan juga prestasi,” kata Fahmi.
Di Kota Sukabumi penggemar skateboarder sudah mulai merambah hingga ke kalangan anak-anak. Mereka perlu bimbingan agar ke depan bisa berprestasi.
Baca Juga:Dorong Masyarakat Membudidayakan Ikan HiasSiap Siaga Hadapi Potensi Kekeringan
“Sudah ada anak berusia empat tahun yang mulai menyukai skateboarder. Mereka mulai dilatih dan dibina sehingga ke depan bisa jadi atlet berprestasi,” sebutnya.
Sejauh ini Pemkot Sukabumi sudah berupaya menyediakan sarana bagi para skateboarder di kawasan Lapang Merdeka. Fasilitas itu tentu bisa jadi wadah bagi para atlet ataupun yang hanya sekadar hobi bermain skateboard.
“Alhamdulillah, atlet dari Kota Sukabumi sudah bisa menjadi wakil pada ajang Asian Games,” terangnya.
Penggagas Komunitas Skateboard Sukabumi, Erwin Permana, mengatakan Go Skateboard Day merupakan event rutin yang diperingati setiap tahun.
Ia pun mengapresiasi Pemkot Sukabumi yang sudah menyediakan fasilitas.
“Inginnya bisa berstandar nasional. Tapi mungkin karena keterbatasan tempat, kita manfaatkan saja yang ada,” kata Erwin. (mg4)