SUKABUMIESKPRES – Perusahaan Oppo pada kamis, (2/6/22) lalu, resmi meluncurkan Oppo Find X5 Pro 5G sebagai ponsel flagship terbarunya dan hadir di pasar Indonesia.
Pada sebelumnya pada Februari kemarin, Oppo telah terlebih dahulu untuk meluncurkan Find X5 di pasar Global.
Handphone ini adalah sebuah perangkat flagship untuk bisa menawarkan nilai jual pada rangkaian kameranya, yang kini didukung dengan teknologi bikinan produsen kamera ternama asal Swedia, Hasselblad.
Baca Juga:Tempat Wisata Bogor Cocok untuk Liburan Bersama KeluargaLINK Game Naruto X Boruto Ninja Voltage, Konoha Zaman Modern
Bagian belakang, handphone ini dilengkap dengan tiga buah kamera, mencakup kamera utama (wide) 50 MP (f/1.7), kamera ultrawide 50 MP (f/2.2) dan kamera telephoto 13 MP (f/2.4) dengan adanya digital zoom 2x dan hybrid zoom 5x.
Kini Oppo telah mempersembahkan fitur Hasselblad Natural Color Calibration untuk mengandalkan sensor warna lebih natural.
Kamera utama dan wide, Oppo menggunakan lensa kaca hybrid, berikut dengan sensor warna 13 channel baru, agar bisa menghasilkan foto dengan warna lebih natural.
Pada kamera utama dan wide, Oppo menggunakan lensa kaca hybrid, berikut sensor Sony IMX766.
Teknologi Optical Image Stabilizer (OIS) kini telah mengalami peningkatan lantaran sudah hadir dengan lima sumbu baru, diklaim mampu meredam goyangan saat proses pengambilan foto dan video.
Jika bisa lebih jauh untuk menunjang kebutuhan dari fotografi pengguna, Oppo ini menyertakan sejumlah fitur pendukung seperti Xplan mode untuk pengambilan foto panorama (landscape).
Untuk para peminat yang tertarik dengan Oppo Find X5 Pro 5G dapat mengikuti sesi pemesanan awal (pre-order) di Oppo Store dan sejumlah marketplace rekanan mulai 2-10 Juni 2022.
Baca Juga:Catat Jadwalnya! Jadwal Rilis One Piece Chapter 1087 dan SinopsisnyaAkatsuki vs Kara Apa yang Terjadi dan Siapa Menjadi Pemenang?
Agar kamu mengetahui spesifikasi dan harga Oppo Find X5 Pro 5G ini, silahkan simak dibawah ini.
Spesifikasi Oppo Find X5 Pro 5G
– Dimensi dan bobot : 163,7 x 73,9 x 8,5 mm, 218 gram.
– Layar : AMOLED 6,7 inci QHD Plus (3,216 x 1440 piksel), refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, Gorilla Glass Victus.
– Chipset : Snapdragon 8 Gen 1 (8-Core).