SUKABUMIEKSPRES – Satuan Tugas Satgas Pangan Kabupaten Sukabumi memantau stok dan harga berbagai komoditas kebutuhan masyarakat di Pasar Semimodern Palabuhanratu, Rabu (28/6) atau sehari menjelang Idul Adha. Hasil sidak, komoditas yang harganya terpantau naik signifikan yaitu daging ayam.
“Hasil pengecekan satgas pangan di lapangan, harga komoditas yang cukup signifikan kenaikan adalah harga ayam. Harganya mencapai Rp45 ribu per kilogram. Kalau satu ekor dengan bobot 1,5 kilogram harganya bisa mencapai Rp50 ribu-Rp60 ribu per kilogram,” kata Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede kepada wartawan, Rabu (28/6).
Meskipun harganya naik signifikan, kata Maruly, tapi stoknya cukup tersedia.
“Kami sudah berdiskusi dengan stakeholder terkait dari dinas untuk mencoba melakukan kegiatan-kegiatan yang bisa mendukung masyarakat mendapatkan harga bahan pokok dengan yang lebih terjangkau,” terangnya.
Baca Juga:Pantau Pemotongan Hewan Kurban di Tiga RPHDua Korban Dirawat di RS Bunut
Untuk masyarakat mungkin tidak perlu khawatir apalagi sampai belanja yang berlebihan. Menurut Maruly, masyarakat bisa berbelanja sesuai kebutuhan karena pada prinsipnya untuk stok komoditas kebutuhan masyarakat termasuk daging segar maupun ayam potong mencukupi.
“Tinggal disesuaikan dengan kemampuan dan ketentuannya saja,” pungkasnya. (mg3)