Hadiri Rakornas dengan Wapres, Pj Walkot Komitmen Turunkan Stunting

Hadiri Rakornas dengan Wapres, Pj Walkot Komitmen Turunkan Stunting
0 Komentar

“Kami juga akan memaksimalkan dana dukungan yang telah dianggarkan untuk penurunan stunting, misalnya dengan Dana Alokasi Khusus serta optimalisasi penggunaan Dana Kelurahan,” terangnya.

Semua harus berperan agar bisa mewujudkan target tersebut. Koordinasi dengan pihak yang berperan di lapangan juga menjadi satu keharusan, termasuk melibatkan lembaga-lembaga yang ada di pemerintah.

Kusmana berharap, melalui kerja sama yang erat antara pemerintah daerah, lembaga swadaya masyarakat, dan sektor swasta, Kota Sukabumi dapat memberikan kontribusi signifikan dalam upaya nasional untuk mengatasi stunting.

Baca Juga:Terkumpul Ratusan Ton Sampah dari Pantai CibutunForkopimda Investigasi Sumber Sampah Kain

“Pemerintah tidak dapat bekerja sendiri.Kita akan terus membangun kolaborasi dengan lembaga-lembaga yang memiliki satu visi dalam percepatan penurunan angka stunting. Akurasi data penurunan angka prevalensi stunting akan kami optimalkan melalui pembuatan aplikasi berbasis web dan android,” jelasnya.

Kusmana menekankan penurunan prevalensi angka tengkes ke 14 persen harus diprioritaskan. Kendati pada tahun 2024 merupakan tahun politik, namun target penurunan angka tengkes harus menjadi program prioritas. (rls)

0 Komentar