SUKABUMIEKSPRES – Desain iPhone 15 diketahui sedikit mirip dengan generasi sebelumnya yaitu versi 14, yang dimana hanya memiliki beberapa perubahan kecil seperti penggunaan material titanium pada bagian bingkai yang dimana dirancang lebih kuat dan ringan daripada aluminium, sehingga terasa kokoh dan premium.
Perubahan lainnya adalah pada bagian layar, yaitu memiliki bezel lebih tipis dan sudut yang melengkung sehingga memberikan rasio screen-to-body lebih tinggi dan dilengkapi juga dengan teknologi Dynamic Island terbaru, yang merupakan kombinasi antara notch dan punch-hole guna menampung kamera depan dan sensor Face ID.
Nah untuk mengetahui bagaimana detail desain dari iPhone 15 tersebut, yuk simak terus artikel kami di bawah ini sampai selesai.
Baca Juga:Detail Spek iPhone 15 beserta Kelebihan dan Kekurangannya3 Rekomendasi OOTD Kerja Wanita dengan Vibes Elegan Menawan
1. Bingkai titanium yang lebih kuat dan ringan
2. Bezel layar yang lebih tipis dan sudut yang lebih melengkung
3. Teknologi Dynamic Island yang baru untuk menampung kamera depan dan sensor Face ID
4. Layar Super Retina XDR Display dengan resolusi 2.556 x 1.179 piksel dan kecerahan hingga 2.000 nits
5. Proteksi layar Ceramic Shield yang tahan terhadap goresan dan benturan
Secara keseluruhan, tampilan dari ponsel genggam generasi terbaru ini lebih elegan dan premium dari pendahulunya sehingga sangat worth it untuk dimiliki, apalagi jika melihat harganya yang begitu setara dengan kualitas terbaiknya yaitu Rp16.499.000 (varian 128GB) dan Rp18.499.000 (varian 128GB)
Yuk pantau terus artikel kami untuk mengetahui informasi mengenai teknologi-teknologi canggih terbaru lainnya, semoga bermanfaat guys!