SUKABUMIEKSPRES – Gibran Rakabuming Raka kembali menjadi pusat perhatian saat tampil di debat cawapres kemarin, bahkan tidak hanya mendapatkan perhatian dari Alissa Wahid yang merupakan salah satu putri dari anak Gus Dur.
Tidak hanya Alissa, Rocky Gerung pun memberikan tanggapan atas 3 cawapres yang tampil dalam debat pada Minggu (21/01/2024). Ia pun menjelaskan Gibran Rakabuming Raka menang gimik dalam debat Cawapres, hanya saja gimik yang konyol.
Menurut Rocky, debat yang telah digelarkan oleh KPU adalah debat untuk mengupas policy atau kebijakan dan bukan sekedar bicara tentang teknisi, hal tersebut juga telah disampaikan oleh Cak Imin saat Gibran Rakabuming Raka menanggapi tentang jawabannya saat ditanya tentang LFP atau Lithium Ferro Phospate.
Baca Juga:Dukung Prabowo-Gibran, Relawan Alumi dan Akademisi Perguruan Tinggi Bertekad untuk Selalu Mengawal Reformasi ke Jalur BenarBose Companion 5 Si Speaker Terkeren dan Harga Terjangkau di Tahun Ini
“Kita levelnya adalah policy dan kebijakan, prinsipnya sederhana semua kembalikan kembali kepada etika pak gibran, etika sekali lagi etika, etika lingkungan,” jawab Cak Imin.
“Apapun kebijakan kita, menyangkut pengambilan tambang sumber daya alam, juga apapun yang kita gunakan potensi bangsa ini rujukannya adalah etika lingkungan,” tambahnya.
Namun, Rocky menjelaskan bahwa kalau membahas tentang seputar teknisi seperti yang ditanyakan oleh Gibran Rakabuming Raka adalah level Dirjen bukan level Cawapres yang akan mendampingi Presiden jika terpilih.
Rocky menjelaskan bahwa dalam hal-hal yang fundamental sebetulnya Cak Imin lebih paham sebetulnya.
Sedangkan Mahfud MD menurut Rocky telah berada di jalur yang benar dengan menerangkan sesuatu yang paradikmatik.
“Akan tetapi Gibran masih terus menyeret ke arah teknikal, sedangkan permasalahan teknik bisa dijelaskan panjang lebar oleh Dirjen jika Mahfud jadi Wakil Presiden,” papar Rocky.
Masih dengan Rocky, dari debat kemaren terlihat bahwa Cak Imin mengiring jika debat seorang pemimpin bukanlah soal teknis dan soal kimia.
Baca Juga:KEF LS50 Wireless Speaker Aktif Mempunyai Kualitas Suara PremiumPresonus Eris E5 Speaker Aktif Mempunyai Desain yang Keren
“Adapun yang paling penting adalah soal paradikma dengan masukan lingkungan tersebut dalam konsep apa, apakah dalam konsep keadilan, konsep pertumbuhan atau dalam konsep pemerataan,” ungkap Rocky.
“Ini adalah pengetahuan dasar seorang pemimpin,” tegas Rocky.
Rocky juga mengomentari cara Gibran mengolok-olok Mahfud saat mencari jawaban dari pertanyaan yang dilemparkannya.