Edukasi Keselamatan Kelistrikan dan Electrifying Lifestyle, Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug

Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug
Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug
0 Komentar

Sukabumi.jabarekspres.com – PT PLN (Persero) UP3 Sukabumi melalui PT PLN (Persero) ULP Cicurug, sukses melaksanakan program PLN Goes To School di SMP Negeri 1 Cicurug. Kegiatan ini diikuti oleh kurang lebih 30 orang siswa-siswi dari sekolah tersebut.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para generasi muda mengenai bahaya listrik dan manfaat istrik serta memperkenalkan aplikasi PLN Mobile beserta fitur-fitur unggulannya.

Dalam menjalankan kegiatan ini, Srikandi PLN ULP Cicurug berkolaborasi dengan bagian Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) dan bagian  Transaksi Energi.

Baca Juga:Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali AndalBio Farma Selenggarakan FGD Sosialisasi Produk Vaksin Demam Berdarah

Pada sesi pertama, para siswa diajak untuk memahami pentingnya keselamatan listrik. Srikandi PLN ULP Cicurug bersama dengan Tim K3L memberikan penjelasan mengenai bahaya yang dapat ditimbulkan oleh listrik jika tidak digunakan dengan benar dan bagaimana cara pencegahannya.

Para siswa sangat antusias mengikuti penjelasan ini dan aktif tanya jawab mengenai langkah-langkah keselamatan yang perlu diambil.

Sesi kedua dilanjutkan dengan sosialisasi aplikasi PLN Mobile. Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan pelanggan dalam mengakses layanan PLN.

Fitur-fitur seperti pengecekan tagihan listrik, pembelian token, pembayaran online, pengaduan gangguan, dan berbagai layanan lainnya diperkenalkan kepada para siswa.

Melalui penjelasan interaktif ini, diharapkan para siswa dapat memahami manfaat dan kemudahan dalam menggunakan aplikasi PLN Mobile.

“Kami sangat senang bisa berkontribusi dalam memberikan edukasi kepada generasi muda mengenai pentingnya keselamatan listrik dan pemanfaatan teknologi melalui aplikasi PLN Mobile. Kami berharap melalui program ini, para siswa dapat lebih peduli terhadap keselamatan ketenagalistrikan dan dapat memanfaatkan teknologi untuk kemudahan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Silvy Ernita, salah satu anggota Srikandi PLN ULP Cicurug.

Yuniar Tri Haryadi, selaku Manager PLN ULP Cicurug mengatakan, program PLN Goes To School merupakan bagian dari komitmen PT PLN (Persero) dalam memberikan edukasi dan layanan terbaik kepada masyarakat.

Baca Juga:YBM PLN UP3 Sukabumi dan Srikandi PLN Salurkan Paket Sembako Di Desa Cipetir SukabumiPetani dan Pelaku Usaha Penggilingan Padi di Sukabumi Hemat Jutaan Per Bulan dari Program Electrifying Agricul

“Adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya keselamatan ketenagalistrikan dan pemanfaatan teknologi semakin meningkat di kalangan generasi muda. Semoga kami dapat terus konsisten untuk dapat menjalankan kegiatan ini kedepannya untuk memberikan edukasi yang bermanfaat kepada masyarakat,” ujarnya.

0 Komentar