Edukasi Keselamatan Kelistrikan dan Electrifying Lifestyle, Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug

Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug
Srikandi PLN Cicurug Kunjungi SMPN 1 Cicurug
0 Komentar

Manager UP3 Sukabumi, Yuniar Budi Satrio menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan PLN Goes to School. Ia menekankan pentingnya keselamatan dan pemahaman tentang kelistrikan bagi masyarakat terutama para generasi muda. 

“Kita semua tahu bahwa listrik adalah bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Namun, penggunaan listrik yang tidak aman dapat berisiko fatal bagi kita semua. Oleh karena itu, mari kita pelajari beberapa hal penting tentang keselamatan dan kelistrikan. Hal penting yang harus diingat adalah, jangan pernah mencoba untuk memperbaiki instalasi listrik sendiri. Jika mengalami gangguan kelistrikan, langsung laporkan melalui aplikasi PLN Mobile. Kami siap melayani selama 24 jam penuh,” tuturnya.

Sementara itu, ditemui di tempat terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan tentang pentingnya menjaga keselamatan. 

Baca Juga:Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali AndalBio Farma Selenggarakan FGD Sosialisasi Produk Vaksin Demam Berdarah

“Keselamatan adalah prioritas utama kami di PLN. Keselamatan listrik adalah tanggung jawab bersama kita semua. Mari kita jaga lingkungan sekitar kita agar aman dari risiko listrik dengan saling mengingatkan dan membantu satu sama lain. PLN selalu berkomitmen untuk menyediakan listrik yang aman dan andal bagi masyarakat. Namun, keselamatan tidak hanya menjadi tanggung jawab PLN, tetapi juga tanggung jawab kita semua sebagai pengguna listrik,”tutupnya.

0 Komentar