SUKABUMIE EKSPRES – Coolpad X100 adalah smartphone kelas menengah terbaru yang diluncurkan pada Februari 2025.
Smartphone satu ini menawarkan kombinasi fitur unggulan dengan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan menarik bagi pengguna yang mencari keseimbangan antara performa dan biaya.
Berikut kami telah merangkum spesifikasi hp Coolpad X100 dari berbagai sumber, yuk simak ulasannya!
Baca Juga:10 HP Android dengan Kamera Terbaik untuk Vlog dan Fotografi, Cocok untuk Content Creator!3 Rekomendasi HP Android Setara iPhone di Tahun 2025
Riview Spesifikasi Hp Coolpad X100
Desain dan Layar
Hp Coolpad X100 hadir dengan desain modern dan ergonomis. Dimensi perangkat ini adalah 169,63 x 76,64 x 8,45 mm dengan berat sekitar 213 gram, memberikan rasa solid namun tetap nyaman digenggam.
Pada dagian depan hp ini menggunakan layar IPS LCD berukuran 6,78 inci dengan resolusi 1080 x 2460 piksel, menghasilkan kerapatan piksel sekitar 396 ppi.
Layar ini mendukung refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 450 nits, memastikan tampilan yang halus dan jelas dalam berbagai kondisi pencahayaan.
Performa dan Penyimpanan
Ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 yang dibangun dengan proses fabrikasi 6 nm, Coolpad X100 menawarkan kinerja yang efisien dan responsif.
Prosesor octa-core ini terdiri dari dua inti Cortex-A76 dengan kecepatan 2,2 GHz dan enam inti Cortex-A55 berkecepatan 2,0 GHz, dipadukan dengan GPU Mali-G57 MC2 untuk pengolahan grafis.
Perangkat ini tersedia dalam dua varian RAM dan penyimpanan internal: 8GB RAM dengan 256GB penyimpanan, serta 12GB RAM dengan 512GB penyimpanan.
Kedua varian mendukung teknologi UFS 2.2 untuk kecepatan baca/tulis yang lebih cepat, dan dilengkapi slot microSDXC khusus untuk ekspansi penyimpanan tambahan.
Baca Juga:
Kamera
Salah satu fitur unggulan dari Coolpad X100 adalah sistem kamera belakang triple. Kamera utamanya memiliki resolusi 108 MP dengan aperture f/1.9, sensor berukuran 1/1,67 inci, dan ukuran piksel 0,64µm, dilengkapi dengan PDAF untuk fokus otomatis yang cepat dan akurat.
Selain itu, terdapat lensa ultrawide 5 MP untuk pengambilan gambar dengan sudut lebar, serta lensa makro 2 MP untuk fotografi jarak dekat. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 32 MP yang mendukung panggilan video dan swafoto berkualitas tinggi.
Baterai dan Pengisian Daya
Hp Coolpad X100 ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh, memastikan daya tahan yang cukup untuk penggunaan sehari penuh.