SUKABUMI EKSPRES – Calon peserta dapat mengakses panduan lengkap pendaftaran UTBK SNBT 2025. Panduan ini mencakup langkah-langkah pendaftaran secara rinci.
Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah untuk Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dibuka mulai 11 Maret 2025, bertepatan dengan jadwal pendaftaran SNBT 2025.
Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025 menyediakan tiga jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri. SNBT sendiri menerapkan skema Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).
Baca Juga:7 Rahasia Kejam Bank yang Bisa Mencekik Keuangan AndaMenguak Maraknya Konten Podcast di Indonesia, Dari Berniat Berbagi Informasi hingga Hanya Memancing Watch Time
Pendaftaran UTBK SNBT 2025 berlangsung pada 11-27 Maret 2025, diikuti dengan tahap pembayaran biaya UTBK. Ujian akan dilaksanakan pada 23 April hingga 3 Mei 2025, sementara pengumuman hasil SNBT dijadwalkan pada 28 Mei 2025. Tahap terakhir dalam proses ini adalah masa pengunduhan sertifikat UTBK.
Panduan Pendaftaran SNBT 2025
Calon peserta disarankan untuk memahami panduan pendaftaran SNBT 2025 sebelum melakukan registrasi. Proses pendaftaran jalur SNBT dilakukan secara online melalui situs resmi SNPMB. Berikut langkah-langkahnya:
1. Membuat Akun SNPMB
Peserta harus mendaftar akun SNPMB melalui laman resmi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) sebelum batas akhir pada 27 Maret 2025.
2. Mendaftar SNBT
Setelah memiliki akun SNPMB, peserta dapat mendaftarkan diri untuk mengikuti UTBK-SNBT. Proses pendaftaran berlangsung pada 11-27 Maret 2025 melalui website resmi SNPMB.
3. Melakukan Pembayaran
Biaya UTBK-SNBT dapat dibayarkan melalui bank yang bekerja sama dengan panitia seleksi sesuai ketentuan yang berlaku. Detail prosedur pembayaran akan tersedia di situs SNPMB. Pembayaran dapat dilakukan mulai 11 hingga 28 Maret 2025.
4. Mengikuti UTBK SNBT
Peserta yang telah menyelesaikan pendaftaran dan pembayaran akan mendapatkan jadwal serta lokasi ujian yang telah ditentukan oleh panitia. UTBK akan dilaksanakan menggunakan sistem berbasis komputer pada 23 April hingga 3 Mei 2025.
5. Mengecek Pengumuman Hasil SNBT
Hasil seleksi UTBK-SNBT dapat diakses pada 28 Mei 2025 melalui portal SNPMB dan situs resmi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tujuan.
6. Mengunduh Sertifikat UTBK
Baca Juga:5 Rekomendasi Kuliner Khas Sukabumi Paling Lezat 2025, Bisa untuk Oleh-OlehSkema Facebook Pro Pemula Mirip MLM Digital Versi Modern
Sertifikat UTBK-SNBT sebagai bukti skor ujian dapat diunduh mulai 3 Juni hingga 31 Juli 2025. Meskipun hasil UTBK diumumkan pada 28 Mei 2025, sertifikat tidak bisa langsung diunduh pada hari yang sama.