SUKABUMI EKSPRES – Grand Theft Auto: San Andreas adalah salah satu game legendaris yang hingga kini masih digemari para gamer, meski sudah dirilis sejak 2004.
Namun, popularitasnya tetap bertahan hingga 2025 berkat komunitas modding yang terus hidup, grafis yang bisa ditingkatkan dengan mod, serta gameplay yang tak pernah membosankan.
Salah satu hal yang membuat GTA San Andreas semakin seru dimainkan adalah penggunaan cheat. Dengan cheat, kamu bisa membuat karaktermu jadi kebal, memunculkan kendaraan keren, hingga membuat kekacauan di jalanan Los Santos.
Baca Juga:Update Baru GTA 5 Edisi Maret 2025: Hadirkan Solusi bagi Pengguna PCKumpulan Cheat GTA San Andreas di PC Paling Lengkap dan Terbaru
Buat kamu yang ingin nostalgia atau baru mulai main GTA San Andreas di PC di tahun 2025 ini, berikut kumpulan cheat GTA San Andreas PC terlengkap yang bisa kamu gunakan untuk menambah keseruan bermain!
Cheat GTA San Andreas 2025 PC
1. Cheat Senjata dan Ammo
LXGIWYL – Senjata level 1 (Senjata ringan seperti brass knuckles, bat, pistol, dan micro SMG)
KJKSZPJ – Senjata level 2 (Senjata berat seperti shotgun, AK-47, M4)
UZUMYMW – Senjata level 3 (Senjata profesional, termasuk sniper rifle dan granat)
WANRLTW – Peluru tak terbatas, tanpa reload
2. Cheat Kesehatan dan Armor
HESOYAM – Menambah full health, armor, dan uang sebesar $250,000
BAGUVIX – Semi-invincible (Kebal dari tembakan dan serangan ringan, tetapi tidak dari ledakan atau jatuh)
CVWKXAM – Unlimited oxygen (tidak akan kehabisan napas saat menyelam)
3. Cheat Kendaraan
AIWPRTON – Memunculkan tank Rhino
CQZIJMB – Memunculkan Bloodring Banger
JUMPJET – Memunculkan jet tempur Hydra
KGGGDKP – Memunculkan kapal motor Vortex
URKQSRK – Memunculkan mobil balap STINGER
OHDUDE – Memunculkan helikopter Hunter
4. Cheat Kendaraan Unik dan Aksi Konyol
RIPAZHA – Semua mobil bisa terbang
CHITTYCHITTYBANGBANG – Mobil melayang ringan (gravity rendah)
JHJOECW – Kendaraan super melompat
JCNRUAD – Semua mobil meledak jika ditabrak
CPKTNWT – Meledakkan semua kendaraan di sekitar
5. Cheat Cuaca dan Waktu
AFZLLQLL – Cuaca cerah
ICIKPYH – Cuaca sangat cerah (terik)
ALNSFMZO – Mendung
AUIFRVQS – Hujan
CFVFGMJ – Kabut
YSOHNUL – Waktu berjalan lebih cepat