PALABUHANRATU – Ratusan Anggota pasukan gabungan dari TNI, Polri, Dishub, Damkar, Basarnas, BPBD, Satpol PP dan Relawan mengikuti uoacara Apel Kesiapsiagaan Bencara di Halaman Kantor Basarnas Kabupaten Sukabumi – Palabuhanratu, Sabtu (13/11) lalu.
Bertindak sebagai pemimpim upacara, Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah Nawirputra. Turut hadirdalam kesempatan itu, Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman.
Kapolres Sukabumi, Dedy Darmawansyah Nawirputra mengatakan apel itu bertujuan untuk mengantisipasi penanggulangan bencana alam diwilayah Kabupaten Sukabumi. “Kita ketahui, Kabupaten Sukabumi merupakan wilayah yang rawan bencana. Makanya, kita adakan apel ini untuk mengantisipasi akan terjadinya bencana,” ujarnya
Baca Juga:Simulasi Bencana, Polisi Panjat Tebing Korban Tanah LongsorNelayan Tuntut KKP Realisasikan Budidaya Lobster
Dedy berharap seluruh personil terkait bisa bergerak lebih cepat dan bisa mengatasi berbagai kemungkinan dalam menangani bencana alam. “Seluruh personil diharapkan kecepatannya untuk menangani di TKP, bukan berarti kita kuat, tetapi dengan ikhtiar bersama serta dengan cepat bertindak maka akan cepat menyelesaikan masalah di TKP,”ungkapnya.
Sementara Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suherman mengatakan, apel ini penting dilaksanakan untuk mengkonsolidasikan semua pihak terkait dalam penanganan bencana. “Akhir-akhir ini bencana di Kabupaten Sukabumi meningkat, dalam waktu satu bulan kurang lebih ada sebanyak 100 bencana. Oleh karena itu, dengan persiapan ini kita bisa lebih terkonsolidasi dan bergerak cepat dalam penanganannya,”ungkapnya.
Ade berharap semua pihak terus menjaga kekompakan dan berkoordinasi dalam kesiapsiagaan penanggulangan bencana. “Kita harus tetap solid, kompak, dan bekerja secara ikhlas dalam menanggulangi terjadinya bencana,” pungkasnya. (mg1)