Camat Gunungpuyuh Roadshow Vaksinasi

Camat Gunungpuyuh Roadshow Vaksinasi
VAKSINASI : Pemerintah Kecamatan Gunungpuyuh saat roadshow vaksinasi di Madrasah Diniyah Jamiatul Islamiyah, kemarin (30/11).
0 Komentar

SUKABUMI – Pemerintah Kecamatan Gunungpuyuh menyelenggarakan kegiatan roadshow vaksinasi di Madrasah Diniyah Jamiatul Islamiyah di Kampung Babakan Garung RW. 06 Kelurahan Karang Tengah, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, kemarin (30/11).

Camat Gunungpuyuh, Aris Ariandi mengatakan, roadshow ini dilakukan untuk secara langsung mendatangi sasaran vaksinasi yang ada di wilayah. Terutama, salah satunya yaitu lansia. “Jadi kegiatan ini lanjutan dari program roadshow yang sebelumnya kita laksanakan,” kata Aris.

Ia sudah merencanakan, vaksinasi ini menargetkan dosis kesatu dan kedua sebanyak 170 sasaran, baik untuk usia 12 tahun keatas hingga lansia. “Target warga yang divaksinasi sebanyak 170 untuk dosis kedua, namun dari target sebanyak itu yang berhasil disuntik 120 orang, dan 10 diantaranya lanjut usia (Lansia),” kata Aris.

Baca Juga:Pemkab Dukung Peningkatan Derajat Kesehatan MasyarakatPP Berunjukrasa ke Gedung DPRD

Adapun untuk ketercapaian vaksinasi di Kecamatan Gunungpuyuh secara umum sudah 54 persen, namun untuk lansia masih di bawah 50 persen. Walaupun capaian vaksinasi lansia masih rendah, Aris mengapresiasi pada lansia di RW 06 yang cukup antusias menjalani vaksinasi. “Saya imbau warga, khususnya lansia yang belum divaksin datang ke setiap gerai yang kami siapkan. Karena roadshow ini kita laksanakan di setiap Posyandu di lingkungan ke-RW an,” katanya.

Disinggung mengenai Kecamatan Gunungpuyuh yang kini zona kuning, Aris memaparkan, pekan sebelumnya 4 kelurahan yang ada di wilayahnya sudah masuk zona hijau. Namun karena ada dua orang warga dari Kelurahan Gunungpuyuh yang terpapar covid-19, sehingga Kecamatan Gunungpuyuh ini kembali zona kuning. “Sebetulnya ini bukan karena warga tak mematuhi prokes, tapi banyak yang melaksanakan kegiatan di luar kota. Jadi karena kelelahan, sehingga ketika pulang sakit dan dinyatakan terpapar covid-19. Mudah-mudahan, pekan depan sudah kembali ke zona hijau,” tandasnya. (mg2)

0 Komentar