MTQ Tingkat Kabupaten Sukabumi Resmi Dibuka

MTQ Tingkat
PERESMIAN : Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri resmi membuka perlombaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 45 tingkat Kabupaten Sukabumi tahun 2022 kemarin (23/1)
0 Komentar

WARUNGKIARA – Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri resmi membuka perlombaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 45 tingkat Kabupaten Sukabumi tahun  kemarin (23/1). Perlombaan dua tahunan ini, dilaksanakan di Pondok Pesantren Modern Assalam Warungkiara dengan menerapkan protokol Kesehatan (Prokes).

BACA JUGA : PLN Edukasi Warga Potensi Bahaya Listrik

Berdasarkan agenda, pelaksaan MTQ ke 45 ini dilaksanakan selama lima hari. Hal itu terhitung 23-27 Januari 2022. Di mana, ada 720 peserta yang berasal dari 47 Kecamatan mengikuti kegiatan ini. Para peserta akan mengikuti 10 cabang perlombaan, diantaranya meliputi cabang seni baca Alquran, Qira’at Alquran, hafalan Alquran, tafsir Alquran, fahm Alquran, syarh Alquran, seni kaligrafi Alquran, karya tulis ilmiah Alquran, qasidah rebana grup, dan bintang vokalis dan pop religi.

Iyos Somantri mengatakan, perlombaan ini sebagai bentuk dorongan kepada masyarakat agar menjadikan Alquran sebagai pegangan dan  bacaan seusai dengan visi terwujudnya Kabupaten Sukabumis yang religius, maju, dan inovatif menuju masyarakat sejahtera lahir batin. “Jadi peserta lomba ini akan menjadi duta dalam mewujudkan visi Kabupaten Sukabumi. Baik duta bagi Kabupaten Sukabumi di Jabar maupun di tingkat kecamatan masing-masing peserta,” ujarnya.

BACA JUGA : Diduga Korsleting, Angkot Ludes Terbakar

Baca Juga:PLN Edukasi Warga Potensi Bahaya ListrikDiduga Korsleting, Angkot Ludes Terbakar

Sehingga, Sukabumi religius ini dapat terwujud dan terisi oleh generasi Qurani. Dan segala tindak tanduk masyarakat sesuai sunah rosul dan petunjuk Alquran. “Semoga semua harapan ini bisa terwujud. Terutama, Kabupaten Sukabumi yang religius, maju, dan inovatif menuju masyarakat sejahtera lahir batin,” ucapnya.

Maka dari itu, kolaborasi, sinergitas seluruh pihak sangat dibutuhkan. Khususnya, dalam mewujudkan semua visi-misi Kabupaten Sukabumi. “Mari bersama-sama membangun Kabupaten Sukabumi yang lebih religius,” ungkapnya.

Berkaitan pelaksaan MTQ sendiri, H. Iyos mengaku bangga terhadap para panitia. Lewat koordinasi dan kolaborasi, kegiatan ini bisa berjalan dengan baik. Tentu saja dengan memerhatikan protokol kesehatan. “Saya bangga dan berterima kasih kepada LPTQ beserta panitia lainnya yang menyelenggarakan kegiatan ini,” bebernya.

Kabupaten Sukabumi sendiri, merupakan daerah terakhir di Jabar yang melaksanakan MTQ. Namun H. Iyos yakin hasil lomba tingkat Kabupaten Sukabumi ini, akan menjadi peserta terbaik di tingkat Jabar. “Kita masih ada waktu pembinaan untuk mengikuti MTQ tingkat Jabar. Maka dari itu, semua harus bahu membahu menyiapkan kafilah ini sebaik-baiknya,” terangnya.

0 Komentar