SUKABUMI – Pembukaan pelatihan dasar (Latsar) CPNS angkatan I, II, dan III Kota Sukabumi tahun 2022 digelar di Gedung Korpri Kota Sukabumi, kemarin (24/5). Momen tersebut dibuka langsung Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dan dihadiri Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami, Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada, dan Sekretaris Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jabar Yudi Kuncoro.
Dalam kesempatan itu wali kota berharap peserta sebanyak 95 orang menjalani Latsar dengan baik dan menjadi aparatur terbaik dalam memberikan pelayanan kepada warga.
“Dari 95 orang peserta, sebanyak 93 orang lulusan seleksi CPNS dari tenaga kesehatan dan dua orang dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat,” ujar Fahmi.
Baca Juga:Air tak Ngocor, Tagihan Setengah Juta Rupiah, Warga Keluhkan Pelayanan PDAM TBWPertahankan Prestasi, Pemkab Sukabumi Kembali Raih Opini WTP dari BPK
Fahmi menuturkan, peserta Latsar yang merupakan CPNS harus bersyukur. Pasalnya, mereka bisa lolos seleksi dengan baik dari ribuan pendaftar. “Mereka nanti akan tetap dipantau, dididik, dan dibina sehingga secara resmi lolos dan ada kemungkinan tidak lolos karena dinyatakan tidak berhasil. Namun harapannya 95 CPNS ini tahun depan resmi menjadi PNS,” ujarnya.
Fahmi menitipkan pesan kepada para CPNS peserta latsar tentang tantangan aparatur ke depan. Terutama manajemen kepegawaian dan dinamaika yang berbeda khususnya percepatan teknologi dan pandemi.
“Kita harus dapat dengan cepat beradaptasi dengan situasi. Tantangan ke depan tidak bisa diprediksi karenanya aparatur punya kompetensi sejalan Panca Prasetya Korpri,” tegas Fahmi. (rls)