Elnusa Petrofin Gelar Pelepasan Ratusan Tukik dan Donasikan Giant Trash Can di Yogyakarta

Elnusa Petrofin Gelar Pelepasan Ratusan Tukik dan Donasikan Giant Trash Can di Yogyakarta
DOKUMENTASI : Peduli-Kebersihan-dan-Kelestarian-Lingkungan-Pantai-Elnusa-Petrofin-Gelar-Pelepasan-Ratusan-Tukik-dan-Donasikan-Giant-Trash-Can-di-Yogyakarta
0 Komentar

Sementara itu, Direktur Utama PT Elnusa Petrofin, Aditya Budi Prabowo menjelaskan bahwa Elnusa Petrofin senantiasa menghadirkan kebermanfaatan dalam setiap kegiatannya. Aditya pun menjelaskan filosofi dibalik kegiatan CSR yang pelepasan tukik yang dilakukan bersama-sama.

“Penyu saat ini menjadi hewan yang dilindungi karena keberadaannya yang cukup mengkhawatirkan. Pelepasan tukik ini berarti membantu untuk melestarikan penyu. Mereka yang dilepaskan akan hidup survive, pantang menyerah, dan dapat menjadi penyu yang besar Sama halnya dengan tumbuhnya Elnusa Petrofin,” Ujar Aditya Budi Prabowo.

Suranto yang juga selaku Ketua Kelompok Sadar Wisata (pokdarwis) Goa Cemara mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Elnusa Petrofin. Hal tersebut diungkapkan karena EPN telah mendukung pelestarian penyu yang merupakan visi utama Pokdarwis Goa Cemara tersebut di bentuk. Bagi Suranto, adanya dukungan perusahaan tentunya dapat mempercepat proses pelestarian penyu, dan hal itu telah dilakukan oleh Elnusa Petrofin.

Baca Juga:Pemanfaatan Drone untuk Inspeksi Pabrik SemenAnggota DPRD Dijebloskan Penjara, Gegara Dugaan Penistaan Agama

Sama halnya dengan Suranto, Kepala Bagian Pedestrian Dinas Pariwisata Bantul, Ibu Warih yang juga sebagai pihak yang  menerima Giant Trash Can dan menyaksikan pelepasan tukik menyampaikan terimakasih kepada Elnusa Petrofin.

“Terimakasih kepada Elnusa Petrofin yang telah memilih Goa Cemara sebagai tempat donasi Giant Trash Can dan juga pelepasan tukik. Bantuan dari Elnusa Petrofin tentunya sangat berarti bagi kami dan seluruh masyarakat yang ada di pesisir Goa Cemara. Terutama pada pelestarian lingkungan sehingga kedepannya kebersihan pantai ini tetap dapat terjaga dengan baik dan anak-cucu kita nanti tetap dapat melihat keindahan tukik tersebut”, Tutup Ibu Warsih. (rsl)

Laman:

1 2
0 Komentar