Ide Kue Kering Lebaran, Semprit Susu 3 Bahan ala Luvita Ho

Ide Kue Kering Lebaran, Semprit Susu 3 Bahan ala Luvita Ho
Ide Kue Kering Lebaran, Semprit Susu 3 Bahan ala Luvita Ho. Sumber Foto: Tangkapan Layar kanal YouTube Luvita Ho.
0 Komentar

Sukabumi Ekspres – Chef Luvita Ho telah membagikan rekomendasi resep kue kering (kuker) sajian hari lebaran yang memerlukan sedikit bahan tapi tetap lezat. Itu adalah semprit susu tiga bahan, sesuai namanya kamu hanya perlu tiga bahan utama dan sudah bisa nyemil enak.

Makan kue kering saat hari Raya Idul Fitri seperti sudah menjadi tradisi. Rasanya momen hari kemenangan tanpa makanan tersebut ibarat ‘sayur tanpa garam’, alias ada yang kurang ya. Kue kering juga banyak macam jenis dan rasa sehingga memilihnya akan pusing tapi menyenangkan mengingat semua rasanya enak.

Baca juga: No Oven No Problem, 5 Resep Mudah Kue Kering Lebaran Tanpa Oven

Salah satu jenis kuker populer pad hari lebaran adalah semprit, kue yang cara pembuatannya terbilang sederhana. Untuk membuatmu semakin tertarik menyajikan semprit saat lebaran chef Luvita Ho memiliki resep semprit susu tiga bahan, pastinya jadi lebih mudah membuatnya.

Baca Juga:Alasan Lemon Walkout setelah RRQ Didepak EVOS di Lower Bracket5 Resep Kreasi Es Campur untuk Buka Puasa, Bikinya Mudah!

Resep semprit susu tiga bahan sebagaimana melansir dari kanal YouTube Luvita Ho:

Bahan-bahan utama:

– Mentega tawar (135 gram)

– Susu kental manis (100 gram)

– Maizena (235 gram)

Bahan tambahan:

– Vanilla (1/2 sdt)

– Garam (dua cubit)

– chocochip secukupnya untuk toping

Cara membuat:

– Masukkan mentega ke wadah adonan, lalu tambahkan garam dan vanilla. Aduk hingga tidak ada lagi gumpalan mentega. Setelah itu tambahkan susu kental manis.

– Campur dengan cara mengaduknya menggunakan whisk, aduk sampai tercampur dan lembut.

– Masukkan maizena secara perlahan kemudian aduk rata kali ini menggunakan spatula, lakukan terus sampai maizena habis.

– Masukkan adonan semprit pada piping bag, gunakan spuit sesuai selera atau yang ada di rumah kalian. Semprotkan adonan pada loyang hingga habis. Setelahnya, taruh chocohip di bagian atas adonan semprit sebagai toping.

– Kalau sudah, panggang dalam oven yang sudah dipanaskan selama sekitar 20-22 menit. Panggang dengan suhu 140-150 derajat celsius sampai kue semprit matang.

–  Keluarkandari oven begitu sudah matang, dan semprit susu tiga bahan siap disantap.

Baca juga: Anti Gagal, Resep Nastar Lumer Garing ala Chef Luvita Ho

0 Komentar