Sekte ini juga punya kelompok pecahan bernama Arrowhead yang gemar melakukan tindakan kekerasan kepada tiap orang yang menentang Kebenaran Baru. Drama ini tayang di Netflix dan berlanjut ke season kedua.
4. Children of A Lesser God
Drama ini menceritakan tentang suatu pembunuhan massal dalam sebuah gereja. Dua detektif terbaik akhirnya diminta untuk menangani kasus tersebut, nama detektif itu ialah Chun Jae In, seorang detektif yang mempunyai IQ tinggi dan Kim Dan yang dapat melihat hantu.
Kasus pembunuhan tersebut ternyata bukan kasus pembunuhan biasa, kasus itu masih berkaitan dengan sekte besar yang terdapat di Korea Selatan.
Baca Juga:Oknum TNI Tendang Motor Ibu-ibu Minta Maaf4 Rekomendasi HP Nokia yang Cocok Dipakai Gaming
5. Hometown
Drama ini merupakan drama Korea aliran sesat yang bergenre horor, misteri, dan thriller. Kisah yang menceritakan tentang kasus tewasnya seorang ibu yang belum terungkap apa dan siapa penyebabnya. Pasalnya, luka yang memungkinkan terbentuk karena senjata tertentu. Sementara itu, ditemukan pesan rahasia yang tertulis bahwa putri dari pembunuh sudah kembali.
Cerita berawal ketika Kyung Jin yang menemukan sosok misterius di kamar mandinya. Kyung Jin dan Ibunya hilang karena ditarik ke kamar mandi oleh makhluk tersebut.
Drama ini dibintangi oleh Yoo Jae-myung, Han Ye-ri, dan Uhm Tae-goo.
Nah berikut merupakan 5Â rekomendasi film dan drama korea bertemakan sekte aliran sesat. Semoga bisa jadi referensi buat kamu yang lagi cari drama dan film sekte aliran sesat. Selamat Menonton!