Sukabumi Ekspres – Inilah prediksi Arsenal vs Chelsea di Liga Premier Inggris (EPL) 2022/2023 tanggal 3 Mei 2023, lengkap dari preview, head-to-head, skor, hingga line-up. Laga bertajuk Derby London ini sekaligus menjadi sajian penutup rangkaian pekan ke-34 Liga Inggris.
Pertemuan The Gunners dan The Blues akan terjadi di Emirates Stadium markas tim yang disebut pertama, pada Rabu (3/5) dini hari WIB. Sedang kompak konsisten dengan inkonsistensinya, siapa mampu bangkit di Derby London?
Preview Arsenal vs Chelsea:
Arsenal yang sempat jadi pemuncak klasemen sementara EPL 2022/2023 sedang tidak dalam performa terakhirnya beberapa pekan terakhir. Mereka kalah telak 4-1 dari rival terdekatnya untuk trofi, Manchester City pekan lalu, sehingga tiga poin juga adalah keharusan pekan ini.
Baca Juga:Tipe Honda BeAT Termurah pada Mei 2023 Harganya ‘Meroket’? Tapi Masih Harga Segini!‘Jodoh’ RRQ di Ajang Internasional Juara MPL MY S11, Wakili Malaysia ke MSC 2023
Di sisi lain, armada Frank Lampard yang kesulitan memenuhi ekspektasi musim ini masih menghuni papan tengah: urutan ke-12. Tim tamu pun menelan kekalahan 0-2 atas Brentford di laga sebelumnya, dan wajib bekerja keras demi kembali bangkit pekan ini.
Baca juga: Prediksi Leicester City vs Everton EPL 2 Mei 2023 Lengkap! Duel 2 Penghindar Degradasi
Prediksi Arsenal vs Chelsea: Head-to-head dan Fakta Dalam Angka
Untuk bekal bertamu ke Emirates Stadium sebenarnya Chelsea punya modal bagus. Musim lalu mereka menang 2-0 dan tren positif musim ini akan menandai kemenangan beruntun melawan Arsenal di laga tandang EPL untuk kedua kalinya sepanjang sejarah klub.
Tapi menyinggung head-to-head, kubu tuan rumah masih unggul berupa 82 kemenangan dari total 206 kali pertemuan, sedangkan Chelsea mengoleksi 66 kemenangan.
Sang klub London Utara juga memenangkan empat dari lima pertemuan terakhirnya dengan rival bebuyutannya itu. Jumlah tersebut sebanyak yang mereka menangkan dalam 23 laga Derby London sebelum pertemuan ini.
Arsenal bahkan berpeluang memenangkan tiga pertandingan beruntun atas sang tamu untuk pertama kalinya sejak 2004, setelah memenangkan dua pertandingan Liga Inggris terakhirnya melawan sang pemilik dua trofi UCL.
Melansir dari Sportskeeda, anak-anak didik Mikel Arteta tidak terkalahkan dalam partai tengah pekan menghadapi Chelsea di EPL, memenangkan empat dari 10 pertandingan itu.