Promo Harbelnas, PLN Beri Voucher Tambah Daya untuk Pelanggan

Promo Harbelnas, PLN Beri Voucher Tambah Daya untuk Pelanggan
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – PT PLN (Persero) turut berpartisipasi dalam menyemarakkan Hari Belanja Nasional dengan mengadakan Promo Tambah Daya bagi pelanggan rumah tangga, bisnis kecil, dan industri kecil. Hal ini merupakan salah satu upaya dan langkah nyata PLN untuk turut mengambil bagian dalam memacu pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui produk layanan Harbelnas mitra binaan PLN.

Produk UMKM yang dapat di beli melalui Marketplace yang tersedia dalam Aplikasi PLN Mobile akan di- bundling dengan pemberian voucher tambah daya.

BACA JUGA: Sosialisasi dan Edukasi Ketenagalistrikan, UPT PLN Kunjungi SMA Negeri 1 Cikembar

Baca Juga:Sosialisasi dan Edukasi Ketenagalistrikan, UPT PLN Kunjungi SMA Negeri 1 CikembarPermasalahan Sampai di Pantai Loji tak Pernah Kunjung Selesai

Promo Tambah Daya ini berlaku khusus untuk pelanggan yang berbelanja melalui Marketplace PLN Mobile dengan satu kali transaksi minimal Rp 125.000 akan mendapatkan voucher tambah daya listrik sampai dengan daya 5500 VA dengan harga spesial senilai Rp 250.000.

Program promo ini berlaku hingga 31 Mei 2023 dan promo ini berlaku bagi masyarakat yang sudah menjadi pelanggan PLN sebelum tanggal 1 Maret 2023.

Manager PLN UP3 Sukabumi, Wardi Hadi menyampaikan harapan bahwa promo voucher Harbelnas tambah daya ini dapat membantu masyarakat yang memerlukan tambah daya dengan harga terjangkau, selain mendapatkan potongan harga untuk tambah daya, dengan mengikuti program ini juga mendukung pelaku UMKM untuk dapat meingkatkan omzet penjualannya melalui marketplace PLN.

“Hingga saat ini realisasi program Harbelnas PLN di Sukabumi telah dimanfaatkan oleh 80 pelanggan, dengan rincian 70 pelanggan tarif rumah tangga dan 10 pelanggan tarif bisnis. Setiap user Aplikasi PLN Mobile berhak mendapatkan 1 kali voucher tambah daya. Program ini berlaku hingga tanggal 31 Mei 2023, jadi kami berharap kesempatan ini bisa digunakan sebaik mungkin,” kata Wardi.

BACA JUGA: SPKLU PLN di Jalur Utama Mudik 2023 Siap Layani Kebutuhan Charging Cepat Pengguna Mobil Listrik

 Pada kesempatan berbeda, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan dukungan PLN terhadap pemasaran produk UMKM melalui Marketplace PLN Mobile sejalan dengan komitmen PLN dalam aspek Environment, Social & Governance (ESG) khususnya memberikan dampak positif secara sosial.

0 Komentar