Dua Orang Pekerja Proyek Tertabrak Mobil Jip

Dua Orang Pekerja Proyek Tertabrak Mobil Jip
0 Komentar

CISOLOK,SUKABUMIEKSPRES – Dua Orang Pekerja Proyek Tertabrak Mobil Jip, Sebuah mobil bernomor polisi D 1540 WF menabrak sejumlah bangunan toko dan warga yang sedang nongkrong di ruas jalan nasional di Kampung Marinjung Hilir Desa Karangpapak Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi, kemarin (29/5) sekitar pukul 06.30 WIB.

Belum diketahui persis penyebab kecelakaan tungga tersebut.

Berdasarkan informasi, mobil jenis jip itu melaku dari arah Cisolok menuju ke Palabuhanratu. Namun saat melaju, mobil tiba-tiba oleh ke arah kanan jalan.

Saat itu terdapat dua orang warga yang sedang nongkrong di pinggir jalan. Tak ayal, keduanya tertabrak mobil tersebut.

Baca Juga:Fasilitasi Pembuatan NIB bagi Pelaku UMKMWali Kota ‘Pelototi’ Pengerjaan Jalur Pedestrian

“Mobil itu oleng ke arah kanan jalan, langsung menabrak dua orang yang sedang nongkrong. Sebelumnya sempat menabrak pondasi warung dan toko elektronik. Mobil baru berhenti setelah menabrak beton tiang neon boks,” ujar Asep, warga di sekitar lokasi, kemarin.

Ai (38) warga lainnya, menyebut dua orang warga yang tertabrak sempat berteriak minta tolong. Ia awalnya mengira suara teriakan berasal dari dalam mobil. Namun saat mendatangi lokasi, posisi korban berada di bawah rolling door.

“Korban yang tertabrak biasa nongrkong di lokasi itu. Pada saat kejadian posisi korban terhalang beton. Saya kira yang teriak minta tolong dari dalam mobil. Tapi ternyata korban terseret hingga ke bawah rolling door,” tuturnya.

Korban selamat setelah laju kendaraan tertahan beton neon boks. Korban yang mengalami luka.

“Korban merupakan pekerja proyek di Cikanangan,” pungkasnya. (mg3)

0 Komentar