Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Personel Polsek Citamiang Sambangi THM

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Personel Polsek Citamiang Sambangi THM
0 Komentar

JL OTISTA,SUKABUMIEKSPRES – Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Personel Polsek Citamiang Sambangi THM, Personel Polsek Citamiang Polres Sukabumi Kota melaksanakan operasi ke sejumlah tempat hiburan malam, Minggu (4/6) malam hingga kemarin (5/6) dini hari. Upaya itu dilakukan untuk memastikan tidak terjadinya gangguan kamtibmas.

Kapolsek Citamiang AKP Arif Saptarharja menjelaskan pengecekan ke setiap THM merupakan agenda rutin. Tujuannya untuk mengecek kondisi dan situasi di lapangan sebagai antisipasi terjadinya potensi gangguan kamtibmas.

“Hasil pengecekan lapangan, dipastikan tidak terjadi gangguan kamtibmas,” kata Arif kepada wartawan, kemarin (5/6).

Baca Juga:Waspada Potensi Karhutla dan Krisis AirKIB Makin Rapuh, Setelah PPP Kini Giliran PAN Merapat ke PDIP

Pada kegiatan itu sekaligus juga diimbau kepada masyarakat bisa menjaga kondusivitas wilayah. Masyarakat harus berpartisipasi menjaga kamtibmas.

“Butuh peran serta masyarakat mencegah terjadinya berbagai gangguan kamtibmas seperti premanisme, terorisme, curat, curas, curanmor, dan bentuk kriminalitas lainnya,” tegas Arif.

Apabila ada informasi potensi gangguan kamtibmas, masyarakat bisa segera menghubungi Polsek Citamiang atau melalui aplikasi Lapor Pak Polisi Siap Mas pada nomor 082126054961.

“Karena sudah larut, kami mengimbau kepada para pengunjung di THM segera meninggalkan lokasi. Mereka harus langsung pulang ke rumahnya masing-masing untuk menghindari hal-hal tak diinginkan,” pungkasnya. (ndi)

0 Komentar