SUKABUMIEKSPRES – Marc Marquez bintang raider MotoGP dari tim Honda Repsol ini memiliki kenangan tersendiri dengan sirkuit Mandalika, Lombok. Marquez sempat mengalami insiden kecelakaan saat sesi pemanasan pada gelaran MotoGP tahun lalu yang membuatnya tidak bisa ikut balapan.
Tampil dengan gemilang pada balapan seri ke-13 dan ke-14 di India dan Jepang membuat banyak penggemar motoGP yang menantikan kembalinya performa yang mengesankan, sehingga banyak pertanyaan mengenai target Marc Marquez pada sesi MotoGP di Indonesia kali ini.
Mayat Laki-laki Ditemukan Terselip Bebatuan di Aliran Sungai Cimandiri
Dikutip melalui laman resmi Honda Repsol, Marquez menyampaikan “Target kami pada balapan akhir pekan di Lombok sama persis dengan sisa Grand Prix 2023. Sebagai tim, kami akan berusaha tampil maksimal,”.
Baca Juga:Performa Nokia P Lite Ultra Daya Tahan Baterai KuatNokia X150 5G Desain Smartphone Lebih Futuristik
“Indonesia selalu menjadi negara yang luar biasa untuk dikunjungi, Anda benar-benar akan merasakan semangat para penggemar di sini,” kata Marquez.
“Tahun lalu saya mengalami kecelakaan saat pemanasan, saya tidak bisa balapan. Namun, saya sudah punya gambaran apa yang bisa dilakukan tahun ini. Mari tampilkan pertunjukan yang bagus,” imbuhnya.
Support Pengembangan Geopark Agar Lebih Baik Jelang Penilaian UNESCO
Untuk pelaksanaan latihan bebas dan juga latihan penentuan kualifikasi akan dilaksanakan pada hari Jumat, (13/10/2023), sedangkan untuk sesi kualifikasi pada hari Sabtu (14/10/2023), dan sesi balap pada hari Minggu (15/10/2023).
Marc Marquez saat ini menempati posisi ke-15, sedangkan untuk perebutan pemuncak klasemen saat ini masih sangat sengit Francesco Bagnia dan Jorge Martin hanya terpaut 3poin saja, Francesco Bagnaia memimpin klasemen sementara dengan 319 poin sedangkan Jorge Martin 316 poin, pertandingan ini akan menjadi partai yang sangat krusial dan bisa mempengaruhi puncak klasemen MotoGP 2023.