SUKABUMI EKSPRES – Satu diantara 12 bekerja pemasangan Tiang Jaringan Internet tewas tersengat aliran listrik saat hendak memasang tiang di Kampung Lodaya Hilir, Desa Karang Tengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Senin (23/10).
Humas RSUD Sekarwangi, Ramdan membenarkan soal adanya korban meninggal dunia. Korban diketahui bernama Agus Taryana. Selain Agus ada satu korban lainnya yang masih menjalani perawatan.
“Iya ada yang meninggal atas nama Agus Taryana, satu lagi masih dirawat atas nama Angga. Kedua korban mengalami luka bakar,” kata Ramdan.
Baca Juga:Ratusan Pendekar Unjuk Keahlian dalam Festival Pencak Silat Piala BupatiBupati Sukabumi Ajak Anak-anak Lebih Mengenal Bahasa dan Budaya Daerah.
Sementara Salah satu pekerja Rizal mengatakan, saat bekerja hendak menaikan tiang. Ternyata tiangnya menempel ke kabel listrik yang berada tepat diatas tiang besi untuk jaringan internet.
“Awalnya kita mau naikin tiang, pas sudah mau naik kena ke kabel listrik, langsung mental semua.Tiba-tiba langsung kena jatuh semua, saya juga enggak ingat apa-apa lagi kebetulan paling depan itu,” jelas Rizal
“Pas kejadian langsung mati lampu semua. Semua yang bekerja ada sekitar ada 15 orang namun yang tersengat kistri 12 orang, berikut saya. Kalau pun yang akan di pasang itu tiang besi untuk jaringan internet,” tandasnya
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Sukabumi, AKP Ali Jupri berencana melakukan penyelidikan.
“Kita akan melakukan penyelidikan kejadian ini dan memanggil para pihak yang melakukan pekerjaan tersebut,” ungkap Ali Jupri kepada awak media, Senin (23/10/23).
Terlebih informasi yang dihimpun, kegiatan pemasangan tiang untuk jaringan internet tak memiliki izin. Sehingga polisi berhak turun tangan untuk kepentingan pemeriksaan peristiwa ini.
“Kita akan dalami dan lakukan pemeriksaan. Hari ini pun kita akan membentuk Tim untuk melakukan pendalaman terhadap kejadian ini. Saat ini pun sudah ada saksi yang di periksa oleh Polsek Cibadak,” tandasnya (mg3)