Perjuangan Im Siwan dalam Memerankan Karakter Jamet di Drakor Boyhood 2023

Im Siwan drakor boyhood
Im Siwan drakor boyhood
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – Im Siwan telah memerankan berbagai karakter dalam drama Korea mulai dari karakter yang lucu dan kocak, hingga karakter yang serius dan penuh emosi. Namun dalam drakor terbaru yang berjudul “Boyhood”, aktor tampan ini harus memainkan peran berbeda dari yang pernah ia perankan sebelumnya.

Diketahui, dalam drakor “Boyhood”, Im Siwan berperan sebagai Jang Byeong Tae yakni seorang siswa sekolah menengah yang lemah dan sering diintimidasi., dimana ia memiliki impian untuk menjadi kuat dan tidak takut lagi pada siapapun.
Berikut adalah beberapa perjuangan yang dihadapi oleh Im Siwan dalam memerankan drama Korea “Boyhood”:
1. Mempelajari kehidupan seorang siswa sekolah menengah di tahun 1980-an

Aktor tampan ini harus mempelajari berbagai hal tentang kehidupan seorang siswa sekolah menengah di tahun 1980-an termasuk budaya, gaya hidup, dan bahasa yang digunakan pada masa itu.

Baca Juga:Waspada! Kasus COVID-19 Melonjak Tinggi Hingga 20 Ribu di SingapuraIh Ngeri! Ternyata Ini Pemicu Terjadinya Kasus Covid di Singapura

Tak lupa ia juga melakukan riset dengan membaca buku dan menonton film dokumenter tentang kehidupan di Korea Selatan pada tahun 1980-an, hhingga berdiskusi dengan orang-orang yang pernah hidup di masa itu.

2. Melakukan latihan fisik untuk membangun otot dan meningkatkan kekuatannya

Menariknya, ia harus melakukan latihan fisik secara rutin untuk membangun otot dan meningkatkan kekuatannya, hingga pria kelahiran 1988 ini berlatih selama 2-3 jam setiap hari, 5 hari dalam seminggu.

3. Menghayati karakter Byeong Tae

Terakhir, Im Siwan juga harus memahami perasaan dan emosi yang dialami oleh Byeong Tae, serta motivasinya untuk menjadi kuat, dengan melakukan berbagai cara untuk menghayati karakter Byeong Tae termasuk membaca naskah berulang kali, berdiskusi dengan sutradara dan penulis naskah, serta membayangkan dirinya sebagai Byeong Tae.

0 Komentar