HTM Gratis! Yuk Healing ke Wisata Sukabumi dengan Budget Terjangkau 

Wisata Sukabumi
Wisata Sukabumi
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – Weekend gini enaknya healing ke wisata Sukabumi yang keindahannya mampu memanjakan mata, dimana lagi kalo bukan Curug Sawer? Karena tempat ini mampu menjamin kepuasan liburanmu dengan lebih menyenangkan apalagi disempurnakan oleh budget yang terjangkau.

Keindahan wisata Sukabumi ini terletak pada air terjunnya yang deras dan jernih, serta terdapatnya kolam alami yang dapat digunakan untuk berenang dan berendam. Selain itu, tempat healing ini juga dikelilingi oleh pepohonan rindang sehingga suasananya sangat sejuk dan asri.

Fasilitas di Curug Sawer cukup lengkap, mulai dari tempat parkir, toilet, warung makan, hingga penginapan. Pengunjung juga dapat menyewa jasa pemandu wisata untuk membantu mereka menyusuri hutan menuju curug.

Berikut adalah beberapa aktivitas yang dapat dilakukan di Curug Sawer:

Baca Juga:Keseruan Festival Adu Layang-Layang Sukabumi , Kreatif Banget!Deretan Pemain Film Colombiana beserta Makna yang Tersirat

1. Menikmati keindahan air terjun dengan berdiri di dekatnya untuk merasakan percikan air yang segar dan bersih

2. Berenang dan berendam di kolam alami, karena airnya sangat jernih dan menyegarkan pengunjung dapat menikmatinya untuk melepas penat.

3. Mengunjungi air terjun lainnya, di sekitar Curug Sawer, terdapat beberapa air terjun yang lain seperti Curug Cigamea, Curug Ciputri, dan Curug Cikondang.

Wisata Sukabumi ini merupakan destinasi wisata yang cocok untuk keluarga dan teman-teman, karena memiliki fasilitas lengkap dan keindahan alamnya yang memukau membuat curug ini menjadi salah satu tempat favorit di Sukabumi.

0 Komentar