Mau Healing Tapi Males Jauh-Jauh? Berikut 4 Wisata Terdekat Bandung

Wisata Terdekat Bandung
Wisata Terdekat Bandung
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – Berikut ini terdapat beberapa wisata terdekat Bandung yang dapat jadi pilihan tempat healing, karena selain lokasinya yang terjangkau, rekomendasian kami ini juga memiliki banyak keseruan mengesankan.

Nah untuk mengetahui apa saja rekomendasi wisata terdekat Bandung tersebut, yuk simak terus artikelnya sampai selesai.

1. Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda

Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda adalah salah satu destinasi wisata alam paling populer di Bandung, karena memiliki luas sekitar 5.950 hektar dan berbagai macam flora dan fauna.

Baca Juga:5 Rekomendasi Wisata Terdekat di Purwakarta, Cocok untuk HealingKembali Lagi! Plants VS Zombies 3 Siap Hadir Temanimu Bermain Game

Menariknya, para pengunjung juga dapat menikmati berbagai aktivitas seru di taman ini yakni seperti hiking, bersepeda, atau sekadar bersantai bersama orang tersayang.

2. Tebing Keraton

Tebing Keraton adalah salah satu destinasi wisata alam yang sedang hits di Bandung, dimana tebing ini memiliki pemandangan indah, terutama saat matahari terbit atau terbenam. Sehingga tidak heran jika pengunjung menjadikannya tempat healing terbaik.

3. Curug Cimahi

Curug Cimahi adalah salah satu curug yang terletak di Bandung, dimana air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 87 meter dengan jernih, sehingga pengunjung dapat menikmati suasana alam yang sejuk dan asri di sekitar curug.

4. Ciumbuleuit

Ciumbuleuit adalah sebuah kawasan wisata healing yang terletak di Bandung, dimana kawasan ini memiliki berbagai macam area menarik seperti cafe, restoran, dan tempat wisata alam.

Pemilihan tempat wisata terdekat Bandung yang tepat tergantung pada minat dan kebutuhan Anda, jika menyukai wisata alam maka dapat mengunjungi Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda, Tebing Keraton, atau Curug Cimahi.

0 Komentar