4 Samsung Galaxy Tab Terbaru yang Canggih dengan Desain Stylish!

Samsung Galaxy Tab Terbaru yang Canggih dan Desain Stylish
Samsung Galaxy Tab Terbaru yang Canggih dan Desain Stylish, (Sumber Gambar : Web Resmi Samsung )
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRESS – Rekomendasi Samsung Galaxy tab terbaru ini bisa banget menjadi sebuah pilihan untuk kalian yang ingin mengupdate gadget lebih modern atau kekinian. Menyuguhkan tampilan desain yang menarik perhatian disertai fitur yang canggih dan juga modern.

Pasalnya, Samsung memang salahsatu perusahaan yang tidak pernah ketinggalan dalam menghadirkan perangkat teknologi terbaru di kalangan pecinta teknologi. Kebutuhan produktivitas, hiburan hingga penggunaan outdoor selalu menjadi bahan pertimbangan.

Jadi, yuk kita bahas perihal Samsung Galaxy Tab terbaru yang ditunggu para penggunanya dan bisa jadi sebuah referensi untuk kaian.

Baca Juga:7 Rekomendasi Tablet dengan Stylus Pen untuk Menggambar dan Desain yang Keren!10 Daftar Tablet Android Murah Terbaik 2025 Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Daftar Samsung Galaxy Tab Terbaru dengan Desain yang Menawan dan Mencari Perhatian

1. Samsung Galaxy Tab S10 Ultra

Samsung yang satu ini dirilis pada tahun 2024 dengan harga sekitar Rp 20.999.000 dan juga kapasitas penyimpanan (12GB/256GB) yang cukup luas dan besar untuk menyimpan berbagai foto hingga foto.

Tablet flagship ini hadir buat kamu yang mencari perangkat premium. Dengan layar Dynamic AMOLED 2X 14.6 inci, resolusi tinggi, dan refresh rate 120 Hz, visualnya nggak main-main! Mau buat nonton, gaming, atau editing, semua terlihat lebih hidup.

Prosesornya menggunakan MediaTek Dimensity 9300+, bikin performanya mulus banget, bahkan untuk multitasking berat. Baterai raksasa 11200 mAh juga siap menemani kamu seharian.

Memiliki desain minimalis dan premium dengan bodi Armor Aluminium serta sertifikasi IP68, jadi tahan air dan debu aert didukung S Pen dengan latensi super rendah (2,8 ms), cocok buat kreator dan notetaker.

Selain itu, resolusi layar tinggi bikin pengalaman multimedia makin asyik.Tablet ini ideal buat kamu yang serius soal produktivitas, kreator konten, atau pecinta teknologi canggih.

2. Samsung Galaxy Tab S10+

Tab yang satu ini dirilis pada tahun 2024 dan dibanderol dengan harga Rp 17.099.000 dan dibekali dengan kapasitas penyimpanan hingga 12GB/256GB.

Kalau Galaxy Tab S10 Ultra terasa terlalu besar atau mahal, Galaxy Tab S10+ adalah alternatif yang nggak kalah canggih. Layar Dynamic AMOLED 2X 12.4 inci dengan refresh rate 120 Hz memberikan pengalaman visual yang tajam.

Baca Juga:10 Daftar Tablet Android Murah Terbaik 2025 Harga Mulai Rp 1 Jutaan3 Rekomendasi Tablet Pekerja 2024, Sekitaran Harga Rp2-3 Jutaan

Ditenagai chipset yang sama, MediaTek Dimensity 9300+, performanya tetap luar biasa untuk segala aktivitas. Dengan baterai 10090 mAh, kamu bisa menikmati hiburan atau bekerja tanpa khawatir kehabisan daya.

0 Komentar