5 Istana Tercantik di Dunia yang Memukau dengan Keindahan Arsitekturnya

Freepik
5 Istana Tercantik di Dunia yang Memukau dengan Keindahan Arsitekturnya
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Istana selalu menjadi simbol keagungan, kekayaan, dan sejarah suatu bangsa pada masanya hingga sekarang.

Berbagai istana di dunia tidak hanya berfungsi sebagai tempat tinggal keluarga kerajaan, tetapi juga mencerminkan seni dan arsitektur dari era pembangunannya. Dari Eropa hingga Asia, ada banyak istana yang memikat dengan keindahannya.

Berikut adalah lima istana tercantik di dunia yang wajib kamu ketahui, yuk simak ulasannya!

Baca Juga:6 Negara dengan Air Minum Terbersih di Dunia Menurut Data Environmental Performance Index (EPI)5 Cokelat Termahal di Dunia: Mewah, Unik, dan Fantastis!

1. Istana Versailles (Prancis)

Terletak di pinggiran Paris, Istana Versailles adalah salah satu istana paling megah dan terkenal di dunia.

Dibangun pada abad ke-17 atas perintah Raja Louis XIV, istana ini menjadi lambang kekuatan dan kemewahan monarki Prancis.

Arsitekturnya mengusung gaya Barok dengan dekorasi mewah seperti cermin, emas, dan marmer.

Salah satu daya tarik utama istana ini adalah Hall of Mirrors, sebuah aula besar yang dihiasi 357 cermin dan sering menjadi tempat jamuan besar.

Selain itu, taman Versailles yang luas dengan desain geometris menjadi pelengkap keindahan istana ini.

2. Istana Buckingham (Inggris)

Sebagai tempat tinggal resmi keluarga Kerajaan Inggris, Istana Buckingham di London adalah simbol monarki Inggris. Dibangun pada tahun 1703, istana ini memiliki 775 ruangan, termasuk ruang kerja raja dan ruang audiensi.

Istana ini dikenal karena kemegahannya yang sederhana namun anggun. Salah satu momen paling ikonik adalah Changing of the Guard, sebuah tradisi pergantian penjaga yang selalu menarik perhatian wisatawan dari seluruh dunia.

Baca Juga:

Dengan fasad putih yang megah dan taman seluas 16 hektar, Istana Buckingham menjadi salah satu destinasi wisata utama di Inggris.

3. Istana Alhambra (Spanyol)

Berbeda dari istana pada umumnya, Istana Alhambra di Granada, Spanyol, menonjolkan seni dan budaya Islam pada masa kejayaan Dinasti Nasrid. Dibangun pada abad ke-13, Alhambra awalnya adalah benteng yang kemudian diubah menjadi istana.

Arsitekturnya menggabungkan elemen geometris, kaligrafi Arab, dan ukiran rumit yang membuat setiap sudutnya begitu mempesona.

Salah satu daya tarik utama adalah Court of the Lions, halaman dengan air mancur yang dikelilingi 12 patung singa marmer.

Dari Alhambra, Anda juga dapat menikmati pemandangan indah Pegunungan Sierra Nevada.

0 Komentar