· Kirimkan video selfie tersebut ke [email protected] untuk diproses lebih lanjut.
· Setelah pengajuan diterima, proses pergantian nomor HP akan dilakukan oleh pihak DANA.
Catatan: Nomor tiket keluhan adalah nomor yang tercantum dalam pesan keluhan yang Anda kirimkan ke DANA Customer Care.
Baca Juga:Diskon Listrik 50 Persen Masih Berlaku! Simak Ketentuan dan Cara MendapatkannyaReview Lengkap Oppo Find N5 Smartphone Lipat Tertipis Paling Keren Saat Ini
3. Jika Nomor HP Expired, Hilang, atau Tidak Aktif
Anda masih dapat mengubah nomor HP melalui aplikasi DANA, dengan syarat Anda masih mengingat PIN DANA. Dalam kondisi ini, login bisa dilakukan tanpa memerlukan kode OTP, asalkan PIN masih diingat.
Langkah-langkah untuk mengubah nomor HP:
· Buka aplikasi DANA.
· Pilih Pengaturan Keamanan.
· Pilih Ubah Nomor Ponsel.
· Pastikan nomor yang terdaftar adalah yang ingin diganti, lalu lakukan perubahan.
Perlu diperhatikan, pergantian nomor HP hanya dapat dilakukan sekali dalam 90 hari.
Jika Anda tidak mengingat PIN DANA, silakan lakukan perubahan nomor HP melalui menu “Pusat Resolusi” di aplikasi DANA untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.
Terdapat tiga hingga empat solusi yang ditawarkan oleh pihak DANA untuk membantu pemulihan akun, terutama bagi pengguna yang memiliki saldo dalam akun dan ingin tetap mengaksesnya. Silakan pilih solusi yang paling sesuai dengan kondisi Anda.