SUKABUMI EKSPRES – Kali ini, kami akan membahas 7 rumor populer mengenai konsol masa depan, PlayStation 6. Rasanya, PlayStation 5 baru saja dirilis, bukan? Bahkan, banyak gamer yang belum sempat memainkannya atau memilikinya. Namun, di media sosial, sudah beredar berbagai rumor mengenai PlayStation 6.
Beberapa rumor menyebutkan bahwa desainnya akan menyerupai robot dengan lampu yang dapat menyala, harganya sangat mahal, dan masih banyak spekulasi lainnya. Biasanya, rumor-rumor tersebut berasal dari akun media sosial dan situs web game, meskipun tingkat kebenarannya masih belum pasti.
Jika melihat rumor-rumor terkait generasi PlayStation sebelumnya, ada kemungkinan sebagian di antaranya benar. Hal ini karena beberapa akun dan situs web tersebut mengutip informasi dari sumber terpercaya, seperti bocoran dari orang dalam, hasil investigasi, atau analisis berdasarkan data yang tersedia.
Baca Juga:Lengkap Link Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2025 di 38 Provinsi Seluruh IndonesiaDaftar 9 Nama dan Wajah Tersangka Kasus Korupsi Pertamina Patra Niaga Beserta Perannya
7 Rumor PlayStation 6
Kami akan merangkum 7 rumor paling populer mengenai PlayStation 6. Informasi yang saya bagikan tidak hanya sekadar mimpi belaka, tetapi juga dapat menjadi motivasi untuk mulai menabung.
1. Rilis 2027
Seperti yang kita ketahui, jarak waktu antara perilisan PlayStation 1 ke PlayStation 2 adalah lima tahun. Sementara itu, dari PlayStation 2 ke PlayStation 3 membutuhkan tujuh tahun, begitu pula dengan PlayStation 3 ke PlayStation 4, dan PlayStation 4 ke PlayStation 5 yang juga memiliki selisih tujuh tahun. Dari data ini, dapat disimpulkan bahwa Sony telah terbiasa merilis konsol baru dalam siklus tujuh tahunan.
PlayStation 5 dirilis pada tahun 2020, sehingga dapat diprediksi bahwa PlayStation 6 kemungkinan akan dirilis pada akhir tahun 2027 atau awal tahun 2028. Biasanya, perilisan lebih dahulu dilakukan di Amerika Serikat pada akhir 2027, kemudian menyusul di Indonesia pada awal 2028.
Hal ini juga dikonfirmasi oleh Wakil Presiden Eksekutif Divisi Perangkat Keras Sony, Masayasu Ito, dalam sebuah wawancara. Ia mengisyaratkan bahwa siklus enam hingga tujuh tahun untuk perilisan konsol baru Sony merupakan sesuatu yang benar adanya.
Selain itu, ia juga mengonfirmasi bahwa konsol generasi terbaru Sony saat ini sedang dalam tahap pengembangan dan akan hadir di masa depan.
Kini, kita sudah memasuki tahun 2024 dan menuju tahun 2027, yang berarti hanya tersisa sekitar tiga tahun lagi. Oleh karena itu, pastikan selama periode ini kamu mulai menyisihkan sebagian uang gaji atau uang jajan agar bisa menabung untuk membeli PlayStation 6.