Xiaomi Smart Band 9 Pro: Gelang Pintar dengan Teknologi Terbaru
Buat kamu yang lebih suka smart band daripada smartwatch, Xiaomi Smart Band 9 Pro bisa jadi pilihan yang tepat. Perangkat ini hadir dengan desain modern dan tersedia dalam varian warna Cream White yang elegan.
Smart band ini menggunakan layar AMOLED quadrilateral dengan rasio layar-ke-bodi 77 persen. Layarnya beresolusi 336 x 480 piksel dan memiliki tingkat kecerahan maksimum 1200 nits, yang bisa menyesuaikan secara otomatis dengan pencahayaan sekitar.
Salah satu keunggulan terbesar dari Xiaomi Smart Band 9 Pro adalah daya tahan baterainya yang mencapai 21 hari dalam pemakaian normal. Dengan kapasitas 350mAh, kamu bisa menggunakan perangkat ini lebih lama tanpa harus sering mengisi ulang daya.
Baca Juga:7 HP Tipis dan Mewah 2025: Desain Stylish, Performa Gahar!Mau Tablet dengan Layar Besar? Ini 4 Pilihan Terbaik di 2025!
Dalam hal pemantauan kesehatan, Xiaomi Smart Band 9 Pro menawarkan peningkatan akurasi detak jantung hingga 15 persen lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya.
Selain itu, smart band ini juga mendukung pemantauan detak jantung 24/7, kadar oksigen dalam darah (SpO2), dan tingkat stres, sehingga kamu bisa selalu memantau kondisi tubuh dengan lebih baik.
Buat kamu yang ingin meningkatkan kualitas tidur, Xiaomi Smart Band 9 Pro hadir dengan fitur pemantauan tidur yang lebih canggih. Perangkat ini bisa memberikan laporan mendalam mengenai pola tidur, serta rekomendasi yang dipersonalisasi agar kamu bisa tidur lebih nyenyak dan sehat.
Untuk kamu yang aktif berolahraga, smart band ini mendukung lebih dari 150 mode olahraga. Tidak hanya itu, GNSS bawaan juga tersedia untuk melacak rute olahraga secara lebih akurat.
Fitur animasi latihan 3D juga disematkan untuk memberikan panduan olahraga yang lebih interaktif. Smart band ini bahkan dilengkapi kompas bawaan yang sangat berguna untuk navigasi, terutama bagi kamu yang suka hiking atau berlari di alam terbuka.
Untuk tampilan yang lebih stylish, Xiaomi Smart Band 9 Pro menyediakan berbagai pilihan strap, mulai dari TPU, kulit, hingga magnetik, sehingga kamu bisa memilih sesuai dengan gaya dan kenyamananmu.