Khawatir Harga Tak Terkendali, Bupati Sukabumi Sidak ke Pasar

Istimewa
Bupati Sukabumi Asep Japar memonitoring perkembangan harga dan stok berbagai komoditas kebutuhan pokok masyarakat.
0 Komentar

CISAAT, SUKABUMI.JABAREKSPRES.COM– Bupati Sukabumi Asep Japar didampingi Sekretaris Daerah Ade Suryaman, memonitoring stok dan harga bahan pokok di Pasar Cisaat, kemarin (11/3). Kegiatan itu untuk memastikan terkendalinya harga kebutuhan pokok serta menjaga stabilitas harga pangan terutama pada Ramadan dan menjelang Idulfitri 1446 Hijriah.

“Kami akan terus memantau perkembangan harga kebutuhan pokok dan menyiapkan langkah strategis guna mengantisipasi lonjakan harga,” kata Asep di sela kegiatan monitoring, kemarin.

Hasil pemantauan di Pasar Cisaat, stok barang kebutuhan pokok masih memenuhi kebutuhan dengan harga yang stabil.

Baca Juga:PKL Mulai 'Menjamur' di Pusat Kota SukabumiTerjadi Pergeseran, Jembatan Bojongkopo Sukabumi Kembali Ditutup

Harga beragam komoditas utama pun seperti cabai rawit, cabai merah, dan minyak goreng relatif cukup stabil.

“Kita ingin memastikan stok kebutuhan pokok tetap terjaga, suplai lancar, serta harga terkendali,” tuturnya.

Saat ini di Pasar Cisaat harga cabai merah besar di kisaran Rp50 ribu per kg, cabai merah keriting Rp60 ribu per kg, cabai rawit merah Rp90 ribu per kg, dan cabai rawit hijau Rp50 ribu kg. Sedangkan daging ayam kisaran Rp36 ribu per kg, telor ayam Rp28.500 per kg, dan daging sapi kisaran Rp130 ribu per kg. Sementara minyak goreng masih sesuai harga eceran tertinggi (HET). (ist/rls)

0 Komentar