SUKABUMI EKSPRES – Informasi jadwal MPL Indonesia Season 15 minggu ini menampilkan suguhan pertandingan pekan kedua. Sejumlah laga seru layak dinantikan pun tercatat dalam jadwal MPL ID S15 Week 2, mulai dari ONIC vs Geek Fam, hingga RRQ vs Team Liquid ID.
MPL Indonesia Season 15 akan kembali digelar pekan ini dengan jadwal Week 2. Pekan kedua MPL ID S15 akan berlangsung mulai Jumat 14 Maret 2025 sampai Minggu 16 Maret 2025, demikian mengutip dari laman resmi MPL ID.
Total ada delapan match diagendakan berlangsung selama pekan tersebut. RRQ dan EVOS, dua tim yang menyapu bersih kemenangan di Week 1, dihadapkan dengan jadwal tak mudah minggu ini.
Baca Juga:Link Live Streaming Persebaya vs PSIS Malam Ini Pukul 20:30 WIB, Kesempatan Bajul Ijo ke Posisi 2Link Live Streaming PSS Sleman vs Persis Solo Hari Ini Pukul 20:30 WIB, Awas Jangan Kalah!
RRQ kebagian bertanding satu kali saja di pekan kedua. Namun lawan sang pemuncak klasemen sementara bukan sembarangan, juara bertahan Team Liquid ID yang sempat sekali kalah di pekan pertama oleh EVOS.
Meski bangkit setelah kekalahan tersebut dengan menang atas kontestan baru NaVi, TLID jelas ingin meneruskan laju positifnya. Apalagi tim asuhan Saint De Lucaz masih menempati posisi kelima.
Di lain sisi, EVOS bakal menjalani dua pertandingan di Week 2 MPL ID S15. Kedua lawan Macan Putih yakni BTR dan kemudian Alter Ego, dua tim veteran lainnya dalam kompetisi ini.
Oleh karena itu diprediksi kedua laga tersebut akan berlangsung sengit. Jika bisa memenangkan semua match pekan ini, EVOS yang sekarang menduduki posisi kedua bisa naik ke puncak apapun hasil RRQ.
Sementara itu Week 2 juga menyajikan dua tim papan atas musim lalu yang masih nol kemenangan. ONIC ID dan Geek Fam bakal bertarung demi menorehkan kemenangan pertamanya di MPL ID musim ini.
ONIC bermain dua kali pada Week 1 dengan hasil kalah semua, oleh RRQ dan AE, sehingga menjadi juru kunci klasemen sementara. Adapun Geek Fam yang memainkan satu laga dikalahkan oleh EVOS.
NaVi tim lainnya yang belum menang, pekan ini akan melakoni laga berat melawan kuda hitam Dewa United. Di pekan pertama, Dewa asuhan pelatih Watt membuat kejutan dengan mengalahkan BTR.