Disnaker Kota Sukabumi Gencarkan Sosialisasi Program Bestari

Istimewa
PORTAL.SUKABUMIKOTA.GO.ID APEL: Kadisnaker Kota Sukabumi Punjul Saepul Hayat memimpin apel pagi sebelum melaksanakan sosialisasi program Bestari, belum lama ini.
0 Komentar

SUKABUMI – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Sukabumi menggencarkan sosialisasi program kerja ke luar negeri yang dinamakan Be Star International (Bestari). Bestari merupakan program bimbingan dan penempatan tenaga kerja profesional ke mancanegara.

Kepala Disnaker Kota Sukabumi Punjul Saepul Hayat menyebutkan, program ini digagas sebagai solusi konkret untuk menekan angka pengangguran sekaligus mencegah praktik penempatan tenaga kerja ilegal. Program Bestari dirancang untuk memastikan warga yang bekerja ke luar negeri memiliki profesionalisme dan keterampilan tinggi, sehingga bisa memperoleh penghasilan yang layak.

“Kami sosialisasikan program ini ke Kecamatan Citamiang, Kecamatan Baros, Warudoyong, dan Cibeureum. Kita ingin memberangkatkan tenaga kerja profesional, cakap, dan high skill, sehingga di negara lain memiliki salary yang besar,” ucapnya.

Baca Juga:Pebulutangkis Kota Sukabumi Berlaga pada BK PorprovAksi Kemanusiaan BSMI Sukabumi di Aceh

Ia mengharapkan dukungan dari setiap kecamatan dan kelurahan agar informasi program ini bisa menjangkau masyarakat luas. Sebab penurunan angka pengangguran merupakan salah satu masalah mendesak yang harus segera dituntaskan oleh Pemerintah Kota Sukabumi.

Bestari yang merupakan program unggulan Wali Kota Sukabumi. Tahun depan ditargetkan bisa memberangkatkan 3.500 tenaga kerja ke berbagai negara seperti Brunei Darussalam, Malaysia, dan Singapura. (portal.sukabumikota.go.id)

0 Komentar